Liputankepri.com,Muggelo – Pembalap Avintia Racing, Loris Baz diprediksi tak bisa mengikuti rangkaian MotoGP pada seri ketujuh di Sirkuit Catalunya, Barcelona. Hal tersebut diakibatkan dirinya mengalami kecelakaan kala mengaspal di Sirkuit Mugello, Italia, Minggu (22/5/2016).
Pembalap asal Prancis tersebut menderita dislokasi pada kaki kanannya dan patah tulang diaphyseal. Hal tersebut terjadi lantaran pembalap Aprilia, Alvaro Bautista kehilangan kendali pada bagian depan motornya, hingga mengenai kuda besi milik Baz dan Jack Miller.
Alhasil, Baz mengaku kecewa terkait cedera yang dialaminya. Terlebih kesempatan mengikuti balapan di Sirkuit Katalunya, Barcelona hilang karena proses penyembuhan.
“Saya tak tahu berapa lama waktu pemulihan, ini keadaan yang sangat sulit. Saya mengikuti petunjuk dokter, jadi saya tak ingin mengambil resiko di balapan selanjutnya,” kata Baz mengutip dari GPUpdate, Selasa (24/5/2016).
“Sangat kecewa apabila saya tak bisa melakukan tes di Barcelona, karena saya sangat membutuhkannya,” tuntas pembalap berusia 23 tahun tersebut.
(fap)