Liputankepri.com – Gelandang andalan Real Madrid, Luka Modric menganggap rekan setimnya, Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia, meski ia mengakui tak suka membandingkan dengan Lionel Messi
Ronaldo kembali bermain semalam melawan Osasuna usai absen lama karena cedera yang didapat di final Euro 2016. CR7 bahkan langsung menyumbang gol pembuka kemenangan 5-2 Los Blancos. Modric pun mengaku senang dengan kembalinya bintang asal Portugal tersebut.
“Fakta ia telah kembali sangat berarti bagi kami. Ia adalah pemain hebat dan kehadiran serta kepemimpinan dirinya di lapangan sangat penting, Saya yakin dalam setiap laga yang ia mainkan, ia akan bertambah kuat,” ujar Modric di laman resmi klub.
“Hari ini ia mencatatkan namanya di papan skor dan bermain sangat bagus. Di mata saya, Cristiano adalah pemain terbaik di dunia, meskipun saya tak suka membandingkan dan kita harus hanya menikmati melihat dia dan Lionel Messi,” lanjutnya.
Kemenangan ini untuk sementara menempatkan El Real bertengger di puncak klasemen La Liga dengan poin sempurna, sembilan dari tiga jornada yang sudah dijalani.