Lepas Ribuan Massa Aksi Bela Palestina, Plt Bupati : Semoga Doa Kita Membuka Pintu Langit

- Jurnalis

Minggu, 5 November 2023 - 10:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MERANTI – Ribuan masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti, Sabtu (4/11/2023) mengikuti aksi solidaritas Masyarakat Meranti Peduli Palestina di Kota Selatpanjang.

Aksi dilepas langsung oleh Pelaksana tugas Bupati Kepulauan Meranti H. Asmar di Halaman Masjid Agung Darul Ulum Selatpanjang. Kemudian massa aksi damai melanjutkan long march menuju Taman Cik Puan dengan berjalan kaki dan berorasi serta membawa berbagai atribut dukungan bagi warga Palestina.

H. Asmar mengajak seluruh masyarakat untuk mendoakan keselamatan dan keamanan bagi bangsa Palestina, sehingga mampu bertahan dari penindasan zionis yahudi Israel.

“Semoga doa yang kita panjatkan siang ini akan membuka pintu langit agar kemerdekaan untuk bangsa Palestina bisa terwujud,” kata Asmar.

Ia juga berpesan kepada massa untuk tetap menjaga ketertiban selama menjalankan aksi damai tersebut. Selain memanjatkan doa, Asmar juga mengimbau masyarakat ikut berdonasi sesuai kemampuan untuk meringankan beban bangsa Palestina.

“Kita akan tetap bersuara dan menuntut segera dilakukan gencatan senjata agar tidak ada lagi korban yang berjatuhan,” sebut Plt Bupati Kepulauan Meranti itu.

Sebelumnya, Koordinator Aksi Peduli Palestina Hendrizal mengatakan aksi tersebut diikuti oleh ribuan orang dari berbagai lapisan masyarakat. Mulai dari pelajar, mahasiswa, Ormas dan OKP serta berbagai komunitas masyarakat lainnya.

“Ini sebagai bentuk aksi solidaritas warga Kabupaten Kepulauan Meranti untuk Palestina,” ujarnya.

Lebih jauh pria yang akrab disapa Bocang itu menjelaskan, aksi tersebut diharapkan mampu menggalang kepedulian masyarakat Meranti terhadap kondisi bangsa Palestina yang saat ini menghadapi serangan dan blokade Israel.

“Saudara-saudara kita yang ada di Palestina tengah mengalami kondisi yang tidak baik-baik saja. Maka dari itu kami ingin mengetuk hati warga untuk turut berkontribusi meski hanya sedikit, bisa berupa doa maupun donasi,” jelasnya.***ADV

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI
Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud
Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif
340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School
Sertijab Sejumlah Kepala Desa di Kecamatan Kampar Sekaligus Pelepasan Purna Tugas ASN
Buka Diklat Calon Paskibraka Meranti, Wabup Muzamil : Menjadi Paskibraka adalah Kebanggaan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:47 WIB

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:24 WIB

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Selasa, 2 Desember 2025 - 08:04 WIB

Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:05 WIB

Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

Berita Terbaru

Bengkalis

Kakek 70 Tahun Cabuli Bocil umur 4 Tahun Diringkus Polisi

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:47 WIB

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB