Direktur Utama PT Timah Tbk Tegaskan Komitmen Perusahaan dalam Implementasikan Good Mining Practices di TNT X dan WMK VIII Forkopindo 2024

- Jurnalis

Rabu, 27 November 2024 - 07:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PANGKALPINANG – Direktur Utama PT Timah Tbk, Ahmad Dani Virsal, menegaskan komitmen perusahaan dalam menerapkan Good Mining Practices (GMP).

Hal ini disampaikan pada acara Temu Nasional Tahunan (TNT) X dan Workshop Mata Kuliah (WMK) VIII Forkopindo 2024 yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Program Studi Teknik Pertambangan seluruh Indonesia (FORKOPINDO), di Graha Timah, Pangkalpinang (26/11/2024).

Dalam acara yang mengusung tema Penambangan Berbasis Good Mining Practices, PT Timah menampilkan berbagai upaya perusahaan dalam mengintegrasikan keberlanjutan lingkungan dengan optimalisasi sektor pertambangan.

Dalam paparannya, Ahmad Dani Virsal menyampaikan pentingnya kolaborasi lintas disiplin untuk mendukung hilirisasi dan peningkatan nilai tambah sumber daya alam Indonesia.

Baca Juga :  Masyarakat Karimun Kecewa Terhadap Kantor Pos Dalam Penyaluran Bantuan Pangan

“Penerapan Good Mining Practices bukan hanya sekadar tanggung jawab perusahaan, tetapi juga komitmen untuk menjaga keberlanjutan lingkungan sekaligus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat sekitar,” ujar Dani.

Ahmad Dani Virsal, juga menyampaikan PT Timah Tbk melaksanakan penambangan terintegrasi dari hulu ke hilir, termasuk eksplorasi, pengolahan, dan hilirisasi melalui produk-produk seperti tin solder dan tin chemical.

Selain itu, inovasi teknologi juga diterapkan dalam pengelolaan limbah tambang untuk memanfaatkan kembali mineral bernilai ekonomis, seperti tailing dan slag.

“Sebagai bagian dari upaya keberlanjutan, PT Timah melaksanakan program reklamasi pasca tambang, baik di darat maupun di laut. Perusahaan menggandeng masyarakat lokal untuk melestarikan flora dan fauna endemik, menanam mangrove, serta menciptakan destinasi edukasi berbasis rehabilitasi lingkungan,” jelasnya.

Baca Juga :  Gelar Tepuk Tepung Tawar, Masyarakat Desa Penaga Bintan Doakan Kemenangan Rudi - Rafiq di Pilgub Kepri 2024

Acara ini menjadi momentum penting bagi PT Timah untuk menegaskan posisinya sebagai perusahaan pertambangan kelas dunia yang ramah lingkungan, serta mendorong penerapan standar pertambangan berkelanjutan di tingkat nasional.

“Kami percaya bahwa tambang yang dikelola dengan baik dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi ekonomi, tetapi juga lingkungan dan masyarakat,” tutup Ahmad Dani Virsal. (*hms)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih
Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan
Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun
Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan
PT TIMAH Tbk Hadir di Tengah Umat, Bantu 52 Rumah Ibadah Sepanjang Tahun 2025
PT TIMAH Tbk Tanam Belasan Ribu Mangrove di Kundur dan Meranti untuk Jaga Ekosistem Pesisir
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:39 WIB

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:42 WIB

Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:09 WIB

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:54 WIB

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:50 WIB

Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan

Berita Terbaru