Pastikan MTQ Ke-XXIV Kabupaten Siak Berjalan Aman Dan Kondusif, Kapolsek Minas Pimpin KRYD Patroli Dialogis

- Jurnalis

Sabtu, 14 Desember 2024 - 12:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Siak – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama berlangsungnya Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXIV Kabupaten Siak tahun 2024, Kapolsek Minas, Kompol Wan Mantazakka, S.H., M.H., memimpin secara langsung kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD), Sabtu (14/12/2024) sekira pukul 09.00 WIB.

Patroli ini sendiri dilakukan di sejumlah titik strategis, seperti lokasi perlombaan MTQ, stand bazar, dan pemondokan peserta. Tujuannya adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh peserta dan pengunjung MTQ.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh rangkaian kegiatan MTQ dapat berjalan lancar dan kondusif. Dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas,” ujar Kapolsek Minas.

Selain patroli, petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap orang dan kendaraan yang mencurigakan. Berkat upaya yang dilakukan, kegiatan MTQ ke-XXIV Kabupaten Siak dapat berjalan dengan aman dan tertib hingga selesai.

Kapolsek Minas juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

“Mari kita jadikan MTQ ini sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan ukhuwah Islamiyah,” ajak Kapolsek.

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI
Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud
Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif
340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School
Sertijab Sejumlah Kepala Desa di Kecamatan Kampar Sekaligus Pelepasan Purna Tugas ASN
Buka Diklat Calon Paskibraka Meranti, Wabup Muzamil : Menjadi Paskibraka adalah Kebanggaan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:47 WIB

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Selasa, 2 Desember 2025 - 08:04 WIB

Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:05 WIB

Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

Senin, 29 September 2025 - 11:03 WIB

340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School

Berita Terbaru

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB