Jumlah Penumpang di Pelabuhan Tanjung Harapan Selatpanjang Meningkat Jelang Nataru

- Jurnalis

Selasa, 24 Desember 2024 - 16:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SELATPANJANG – Jumlah penumpang di Pelabuhan Tanjung Harapan Selatpanjang, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau mengalami peningkatan yang signifikan menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru 2024/2025).

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Selatpanjang, Derita Adeli Prasetyo, melalui Petugas Lalu Lintas Angkutan Laut dan Kepelabuhan KSOP Selatpanjang, Ade Kurniawan mengungkapkan bahwa arus penumpang domestik dan luar negeri di Kepulauan Meranti mengalami peningkatan pada H-2 (23/12/2024) Natal. Adapun keseluruhan penumpang turun berjumlah 1.153 orang, dan penumpang naik berjumlah 1.739 orang. Sementara sebelumnya atau pada H-7 (18/12/2024) adapun keseluruhan penumpang turun berjumlah 1.110 orang, dan penumpang naik berjumlah 1.173 orang.

“Jumlah keseluruhan penumpang turun dan naik tersebut terdiri dari penumpang domestik di Pelabuhan Selatpanjang tujuan Tanjung Buton, Bengkalis, Pekanbaru, Tanjung Balai Karimun, Tanjung Samak, Bandul, Batam dan Teluk Belitung. Kemudian untuk penumpang internasional tujuan Batu Pahat dan Kukup Malaysia,” ujar Ade Kurniawan kepada GoRiau.com, Senin (23/12/2024).

Dijelaskan Ade, walaupun terjadi peningkatan signifikan, setiap calon penumpang tetap bisa terakomodir dan bisa berangkat melalui Pelabuhan Tanjung Harapan karena armada masih mencukupi.

“Jumlah penumpang pada momen Nataru ini didominasi dengan keberangkatan menuju Tanjung Buton, Pekanbaru dan Kepri. Sejauh ini penumpang masih terakomodir oleh operator yang tersedia,” jelasnya.

Namun demikian, Ade tetap mengingatkan kepada operator dan agen kapal untuk tetap menyediakan tiket sesuai dengan kapasitas masing-masing. Kepada calon penumpang juga diimbau untuk memastikan keamanan setiap akan berangkat melalui pelabuhan.

“Kepada operator dan agen tiket jangan sampai menyediakan tiket ataupun mengambil calon penumpang melebihi kapasitas, dan calon penumpang juga memperhatikan setiap armada yang digunakan apakah sudah sesuai atau melebihi kapasitas untuk keamanan dan kenyamanan selama melakukan perjalanan,” pungkasnya

SUMBER : GORIAU.COM

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI
Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud
Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif
340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School
Sertijab Sejumlah Kepala Desa di Kecamatan Kampar Sekaligus Pelepasan Purna Tugas ASN
Buka Diklat Calon Paskibraka Meranti, Wabup Muzamil : Menjadi Paskibraka adalah Kebanggaan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:47 WIB

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Selasa, 2 Desember 2025 - 08:04 WIB

Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:05 WIB

Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

Senin, 29 September 2025 - 11:03 WIB

340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School

Berita Terbaru

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB