BP Batam Terima Kunjungan Asosiasi Dagang dan Investasi China – Indonesia

- Jurnalis

Kamis, 23 Januari 2025 - 19:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BATAM – BP Batam melalui Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait menerima kunjungan dari Asosiasi Dagang dan Investasi China – Indonesia, Rabu (22/1/2025).

Berlangsung di Gedung Marketing Centre, pertemuan ini membahas beragam potensi investasi seperti penyediaan air baku serta pengembangan infrastruktur dasar yang menjadi sarana prasarana pendukung iklim investasi di Batam.

“Pertemuan ini kita harapkan dapat memperkuat hubungan antara Indonesia dan China. Tujuannya tentu agar nilai investasi di Batam bisa terus meningkat,” ujar Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol BP Batam, Ariastuty Sirait.

Tuty, panggilan akrabnya, menuturkan bahwa China atau Tiongkok merupakan salah satu negara dengan kontribusi cukup besar terhadap realisasi Penanaman Modal Asing (PMA) di Batam.

Baca Juga :  BP Batam dan Korem 033 Wira Pratama Gelar Rapat Koordinasi, Kesiapan Infrastruktur Dasar Jadi Prioritas

Berdasarkan catatan BP Batam pada Kuartal III 2024, China menyumbang investasi sebesar Rp 1,69 triliun terhadap 207 proyek.

Nilai ini, kata Tuty, cukup dominan terhadap keseluruhan negara lain yang turut menjadi investor di Batam.

“BP Batam juga terus berupaya untuk menyiapkan infrastruktur pendukung investasi. Sehingga, para investor merasa nyaman dan perputaran ekonomi daerah terus berjalan baik,” tambahnya.

Baca Juga :  Dukung Pengembangan Pulau Rempang, BP Batam Periksa Detail Jembatan 2 Barelang

Sementara, Sekjen Asosiasi Dagang dan Investasi China – Indonesia, Christopher Mark menyambut baik pertemuan ini.

Menurut Christopher, program dan langkah strategis BP Batam dalam beberapa tahun terakhir sukses merubah wajah Batam sebagai salah satu destinasi unggulan investasi yang ada di Indonesia.

“Batam memiliki potensi luar biasa bagi para investor. Letak strategis Batam yang berada di jalur perdagangan internasional adalah modal penting bagi kesuksesan investasi di kota ini,” ujarnya. (*)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan
Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun
Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan
PT TIMAH Tbk Hadir di Tengah Umat, Bantu 52 Rumah Ibadah Sepanjang Tahun 2025
PT TIMAH Tbk Tanam Belasan Ribu Mangrove di Kundur dan Meranti untuk Jaga Ekosistem Pesisir
PT TIMAH Tbk Salurkan Dana Rp7 Miliar Lewat Program PUMK untuk Dukung Pengembangan 117 UMKM di Wilayah Operasional
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:42 WIB

Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:09 WIB

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:54 WIB

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan

Rabu, 21 Januari 2026 - 06:07 WIB

Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun

Selasa, 20 Januari 2026 - 11:33 WIB

PT TIMAH Tbk Hadir di Tengah Umat, Bantu 52 Rumah Ibadah Sepanjang Tahun 2025

Berita Terbaru