Wagub Kepri Hadiri Sertijab Walikota dan Wakil Walikota Batam Periode 2025-2030

- Jurnalis

Selasa, 4 Maret 2025 - 07:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepri – Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Nyanyang Haris Pratamura, menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Walikota dan Wakil Walikota Batam untuk periode 2025-2030. Acara tersebut berlangsung di Aula Engku Hamidah, Kantor Walikota Batam, pada Senin (3/3).

Dalam acara ini, Walikota Batam sebelumnya, Muhammad Rudi, menyerahkan jabatannya kepada Walikota terpilih, Amsakar Ahmad. Sementara itu, Wakil Walikota sebelumnya, Amsakar Ahmad, menyerahkan jabatannya kepada Wakil Walikota terpilih, Li Claudia Chandra.

Acara diawali dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan antara pejabat lama dan pejabat baru, dilanjutkan dengan serah terima memori jabatan dari Muhammad Rudi kepada Amsakar Ahmad. Seluruh proses ini disaksikan langsung oleh Wagub Kepri, Nyanyang Haris Pratamura.

Dalam sambutannya, Wagub Kepri menekankan bahwa esensi Sertijab tidak hanya sekadar proses serah terima tanggung jawab, tetapi juga menjadi momen penting dalam menjaga keberlanjutan kepemimpinan di Kota Batam.

“Kota Batam, seperti kita ketahui bersama, merupakan salah satu kota terpenting di Provinsi Kepri. Kota ini menjadi lokomotif utama perekonomian sekaligus penyumbang terbesar Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Provinsi Kepri,” ujar Nyanyang.

Nyanyang juga menyampaikan harapannya agar kepemimpinan Amsakar Ahmad dan Li Claudia Chandra dapat membawa kemajuan bagi Kota Batam sebagai kota modern dan berdaya saing. Ia juga mengapresiasi kontribusi Muhammad Rudi sebagai Walikota dan Ketua BP Batam sebelumnya, yang telah meletakkan pondasi pembangunan bagi kemajuan Kota Batam.

Sementara itu, Walikota Batam terpilih, Amsakar Ahmad, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh masyarakat Batam atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepadanya dan Li Claudia Chandra dalam Pilkada 2024.

“Kami memohon dukungan dari seluruh masyarakat agar dapat membawa Kota Batam menjadi kota yang modern, maju, dan berdaya saing,” tegas Amsakar.

Amsakar juga mengutip pernyataan Presiden Prabowo Subianto saat mengikuti retret di Magelang, bahwa masa depan Indonesia yang hebat sangat bergantung pada kepemimpinan di daerah, baik Gubernur, Walikota, maupun Bupati.

“Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk bekerja sungguh-sungguh dalam memimpin Kota Batam, dengan menyelaraskan seluruh program kerja Pemerintah Kota Batam sesuai dengan visi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka,” pungkasnya. (fik)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kakek 70 Tahun Cabuli Bocil umur 4 Tahun Diringkus Polisi
RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik
Sektor Kepelabuhanan BP Batam Catatkan Kinerja Solid Sepanjang 2025
BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih
Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan
Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 13:47 WIB

Kakek 70 Tahun Cabuli Bocil umur 4 Tahun Diringkus Polisi

Sabtu, 24 Januari 2026 - 19:04 WIB

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:57 WIB

Sektor Kepelabuhanan BP Batam Catatkan Kinerja Solid Sepanjang 2025

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:39 WIB

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:09 WIB

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Berita Terbaru

Bengkalis

Kakek 70 Tahun Cabuli Bocil umur 4 Tahun Diringkus Polisi

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:47 WIB

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB