Pulihkan Luka Psikologis Pasca kerusuhan, Polres Siak Gelar Trauma Healing untuk Korban di Tenda Pengungsian PT SSL

- Jurnalis

Sabtu, 14 Juni 2025 - 20:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIAK – Sabtu, 14 Juni 2025 | Sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi psikologis warga yang terdampak kerusuhan sengketa lahan antara masyarakat Kampung Tumang dan pihak PT Surya Sumber Lestari (SSL), jajaran Polres Siak menggelar kegiatan Trauma Healing di lokasi tenda penampungan sementara.

Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas Polres Siak AKP Kaliman Siregar, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan Trauma Healing yang dilaksanakan di tenda pengungsian PT Surya Sumber Lestari (SSL) ini dimulai pada pukul 10.00 WIB, dihadiri juga oleh AKP M. Fajri, S.H., M.H. (Kasat Binmas Polres Siak), serta didukung oleh sejumlah personel Polwan dan staf Polres lainnya, seperti Aipda Lidya Alova, Bripka Sri Widya, Brigadir Rohaya Makdalena, Brigadir Serli Yona, dan Brigadir Delima Sihombing.

Dalam suasana haru namun penuh semangat, para personel Polres Siak memberikan layanan konseling kepada para korban, khususnya ibu-ibu dan anak-anak yang secara langsung menyaksikan dan merasakan dampak dari kerusuhan. Tak hanya itu, kegiatan juga diisi dengan hiburan ringan, seperti permainan bersama, pembagian boneka dan mobil-mobilan untuk anak-anak, serta camilan dan susu sebagai bentuk perhatian dan dukungan moral.

“Kami hadir untuk menenangkan, mendengar, dan menguatkan. Trauma Healing ini adalah bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang sedang berduka,” ungkap AKP M. Fajri.

Kegiatan ini membuahkan hasil positif, di mana suasana di tenda penampungan berubah menjadi lebih ceria. Anak-anak yang semula terlihat cemas kini tampak lebih riang, sementara para ibu merasa lebih tenang setelah mendapatkan ruang untuk bercerita dan didengar.

Tujuan dari kegiatan ini adalah :

Mengurangi trauma psikologis, khususnya pada anak-anak dan perempuan korban kerusuhan;

Menumbuhkan kembali semangat dan kebahagiaan di tengah suasana krisis;

Meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri, yang tidak hanya hadir sebagai penjaga keamanan, tapi juga sebagai mitra kemanusiaan.

Selama kegiatan berlangsung, suasana di lokasi pengungsian tetap aman dan kondusif. Kehadiran aparat disambut hangat oleh warga yang merasa diperhatikan dan tidak dibiarkan sendirian dalam menghadapi masa-masa sulit.

“Dengan kegiatan ini, Polres Siak menunjukkan bahwa tugas kepolisian tidak berhenti pada pengamanan semata, melainkan juga meliputi pemulihan sosial dan psikologis masyarakat. Trauma Healing ini diharapkan menjadi awal dari proses penyembuhan kolektif yang lebih luas,” Tutup AKP Kaliman Siregar

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik
Sektor Kepelabuhanan BP Batam Catatkan Kinerja Solid Sepanjang 2025
BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih
Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan
Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun
Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 19:04 WIB

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:57 WIB

Sektor Kepelabuhanan BP Batam Catatkan Kinerja Solid Sepanjang 2025

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:39 WIB

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:42 WIB

Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:09 WIB

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Berita Terbaru

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB