Mulai 15 Februari 2017 Tarif Pas Pelabuhan Sri Bintan Pura Naik

- Jurnalis

Minggu, 12 Februari 2017 - 17:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputankepri.com,Tanjungpinang – Tarif pas masuk, keberangkatan Domestik dan Internasional Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang akan naik per 15 Februari mendatang.

“Untuk keberangkatan domestik naik seribu jadi Rp 6 ribu, sedangkan yang luar negeri Rp 60 ribu tiap keberangkatan,” kata General Manager PT Pelindo I Cabang Tanjungpinang, I Wayan Wirawan saat dikonfirmasi, Sabtu (11/2/2017).

Kenaikan tarif tersebut berdasarkan kesepakatan antara Pelindo dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kota Tanjungpinang, dalam hal ini adalah PT Tanjungpinang Makmur Bersama yang direncanakan akan ditandantangani per 14 Februari 2017.

“Sudah 7 tahun kita (Pelindo) tidak menaikkan tarif sementara UMK sudah naik sampai 3 kali, maka perlu adanya peningkatan, dengan menaikkan tarif,” kata I Wayan.

Kenaikan tarif  pas pelabuhan tersebut upaya untuk menambah pemeliharan dan penataan sarana dan prasarana di Pelabuhan SBP.

“Kerjasama dan pengelolaan lain lainnya ada pada BUMD, ada pembagiannya bukan dalam bentuk persentase tapi jumlah. Kenaikan ini melihat dari pelabuhan di daerah lainnya yang ada di Kepri,” kata I Wayan.

Direktur BUMD PT Tanjungpinang Makmur Bersama, Asep Nana Suryana membenarkan adanya perjanjian kerjasama atas naiknya tarif pas pelabuhan tersebut.

“Dari setiap pas pelabuhan domestik BUMD mendapatkan pembagian Rp 1.000 per pas, sedangkan untuk tarif pas keberangkatan SBP Internasional BUMD dapat Rp 18.000,” kata Asep saat dikonfirmasi.

Hasil kerjasama tersebut dijelaskan asep meliputi pelaksanaan dan teknis kerjasama antara keduanya.

“Kerjasama selanjutnya seperti penyuplaian air bersih, tata kelola parkir di SBP maupun di Pelabuhan Bongkar Muat Barang Sri Payung, Kilometer 6,” kata Asep.

 

 

sumber Batamnews.

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI
Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun
LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Aksi Kejar-kejaran, Bea Cukai Batam Amankan Speedboat SB.JJ Indah 2 di Perairan Tanjung Uban
Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:47 WIB

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:54 WIB

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:05 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun

Senin, 12 Januari 2026 - 10:48 WIB

LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Berita Terbaru

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB