Baznas Kepri Distribusikan 100 Paket Logistik Tahap Kedua

- Jurnalis

Senin, 2 Agustus 2021 - 16:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kepri distribusikan 100 paket logistik kebutuhan pokok tahap ke dua untuk keluarga yang terdampak pandemi COVID-19 dengan sasaran penerima manfaat para janda dan dhuafa dan masyarakat yang tidak bekerja dan berpenghasilan kecil di Kota Batam, Sabtu (31/7/21).

Dimasa pandemi COVID-19 dan Pembatasan Perberlakukan Kegiatan Masyarakat (PPKM) menyebabkan banyak keluarga yang mengalami penurunan penghasilan bahkan tidak berpenghasilan sama sekali untuk memenuhi kebutuhan sehari hari.

Hal ini disampaikan Staf Bidang 4 SDM, Administrasi dan Umum Baznas Kepri, Robby Kurniawan, S.E., M.M menyampaikan, bahwasanya sahabat BAZNAS Provinsi kerpri Hari ini kita akan menyalurkan Paket sembako untuk Para sahabat BAZNAS Provinsi kepri Yang terdampak PPKM semoga bisa membantu dan bermanfaat.

“Pendistribusian paket logistik kebutuhan pokok keluarga terdampak pandemi Kota Batam dilaksanakan di kavling lama sagulung, perumahan marina view, kampung Sungai Harapan sekupang, kampung seraya batu ampar, sungai panas dan batam center,” ujar Robby.

Baca Juga :  Gubernur Kepri Bersama Baznas Serahkan Bantuan Paket Logistik

Terpantau oleh awak media Koordinator Pendistribusian dan Pendayagunaan Baznas Kepri, Oleh Masrum, S.H.I., M.Sh dan Team Yang turun kelapangan tetap semangat walaupun Cuaca sedikit panas karena teriknya matahari dan kondisi menuju lokasi yang sedikit mendaki serta melewati aliran air.

Penyerahan paket logistik BAZNAS Kepri di Kota Batam dipimpin langsung Wakil ketua III BAZNAS Kepri Dr. Cahyo Budi Santoso, SE.M.Ak kepada pemenerima manfaat sesuai asnaf penerima manfaat BAZNAS Kepri.

Dr. Cahyo Budi Santoso, SE.M.Ak yang turun langsung dalam pendistribusian logistik menyamakan kepada para penerima bantuan ” Kali ini Kita dari BAZNAS Provinsi Kepulauan Riau menyalurkan bantuan paket logistik kepada keluarga yang terkena dampak PPKM, mudah mudahan paket bantuan ini bisa bermanfaat bagi sesama.

Baca Juga :  HNI Batam Serahkan Paket Imun kepada Baznas Kepri

“Paket logistik keluarga berisi kebutuhan pokok ini sumber pendanaannya diperoleh dari dana zakat, sehingga didistribusikan sesuai ketentuan asnaf penerima zakat oleh BAZNAS Kepri dan diharapkan dapat membantu untuk mencukupi kebutuhan ekonomi penerima manfaat,” jelas Cahyo.

Terpisah, seorang nenek tua yang bernama Parinem atau bisa di pangil nenek Riski, beliau tinggal dan menetap dengan anak dan menantu beserta cucu sebagai penerima bantuan akibat dampak PPKM.

“Terimakasih kami ucapkan kepada bapak Baznas yang telah membantu meringankan beban kami dimasa Pandemi dan pemberlakuan PPKM ini,” ungkap nenek ini dengan senang.**

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun
LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam
Aksi Kejar-kejaran, Bea Cukai Batam Amankan Speedboat SB.JJ Indah 2 di Perairan Tanjung Uban
Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan
Polda Kepri Gelar Sosialisasi Pemberlakuan KUHP dan KUHAP Terbaru 2025
Kata Halaman Hadirkan Ruang Baca dan Mewarnai Gratis Setiap Akhir Pekan di Tanjungpinang
Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:54 WIB

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:05 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun

Senin, 12 Januari 2026 - 10:48 WIB

LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:58 WIB

Aksi Kejar-kejaran, Bea Cukai Batam Amankan Speedboat SB.JJ Indah 2 di Perairan Tanjung Uban

Minggu, 4 Januari 2026 - 14:30 WIB

Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan

Berita Terbaru