BP Batam Gelar Sholat Idul Adha 1444 H di Masjid Tanjak

- Jurnalis

Kamis, 29 Juni 2023 - 14:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam | Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Badan Koordinasi Dakwah Islam (BKDI) menggelar Sholat Idul Adha di Masjid Tanwirun Naja (Masjid Tanjak) Bandara Hang Nadim Batam pada Kamis (29/6/2033) bertepatan dengan 10 Dzulhijjah 1444 H.

Pelaksanaan Sholat Idul Adha 1444 H ini dipimpin oleh Imam Ustadz Rahman Saputra dan Khotib oleh Ustadz Asep Ijudin Abdisalam, S. Pd.I.

Direktur Peningkatan Kinerja dan Manajemen Risiko selaku Ketua BKDI BP Batam, Asep Lili Holilulloh menuturkan pelaksanaan Sholat Ied hari ini telah berjalan lancar dan khidmat.

“Alhamdulillah pelaksaan Sholat Ied pagi ini berjalan lancar dan khidmat,” tutur Asep

Baca Juga :  Pisah dan Sambut Direksi dan Komisaris PT Timah Digelar Penuh Keakraban

“Lancarnya pelaksanaan Sholat Ied ini tak lepas dari peran Kepala BP Batam, Bapak Muhammad Rudi yang telah memerintahkan seluruh pihak untuk bersatu padu dalam menjaga ketentraman umat beragama di Batam,” tambah Asep.

BKDI BP Batam selanjutnya akan melaksanakan penyembelihan hewan qurban di Masjid BJ Habibie Kantor BP Batam pada hari Jum’at (30/6/2023) mulai pukul 07.00 WIB.

“Karena Masjid Tanjak terletak di kawasan objek vital (bandara), sesuai arahan Kepala BP Batam, Bapak Muhammad Rudi, kami akan melangsungkan penyembelihan hewan qurban di Masjid BJ Habibie besok (Jum’at) mulai pukul 07.00 WIB,” pungkas Asep.

Baca Juga :  Layanan Operasional Pelabuhan Internasional Batam Center Lancar

Di lain kesempatan, Kepala BP Batam, Muhammad Rudi mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H untuk seluruh umat Islam di Batam dan berpesan untuk tetap menjaga persatuan demi kesuksesan pembangunan Batam.

“Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H, tetap jaga persatuan dan ketentraman di Batam, bersama-sama kita sukseskan pembangunan kota yang kita cintai ini,” pungkas orang nomor satu di Batam ini. (mi)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud
Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif
340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School
Sertijab Sejumlah Kepala Desa di Kecamatan Kampar Sekaligus Pelepasan Purna Tugas ASN
Buka Diklat Calon Paskibraka Meranti, Wabup Muzamil : Menjadi Paskibraka adalah Kebanggaan
Respons Cepat Bhabinkamtibmas Terjun Langsung Bantu Warga Terdampak Banjir
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:24 WIB

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Selasa, 2 Desember 2025 - 08:04 WIB

Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:05 WIB

Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

Senin, 29 September 2025 - 11:03 WIB

340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School

Berita Terbaru