Ketua Komisi I DPRD Natuna, Wan Arismunandar: Kita jaga pantai kita

- Jurnalis

Minggu, 10 Januari 2021 - 22:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NATUNA Ketua Komisi I DPRD Natuna Wan Arismunandar turut serta menghadiri kegiatan Bakti Sosial (Baksos) memasang tanggul penahan ombak sementara, mengantisipasi abrasi di Pantai Piwang, Minggu, (10/01/2020) pagi.

Kegiatan yang digagas oleh Persatuan Pemuda Kota Ranai (P2KR) ini diikuti oleh Intansi Pemerintah Daerah, Organisasi Kepemudaan, TNI-Polri, Basarnas, Satpol PP, dan Forum Komunikasi Perangkat Daerah (FKPD).

Di sela-sela kegiatan Wan Arismunandar mengatakan, sebagai anggota DPRD diri nya menilai penting mengikuti kegiatan yang bersifat sosial, untuk mengetahui segala permasalahan di lapangan.

Terlebih menurutnya, menyangkut hal masyarakat ramai maupun mengenai kemajuan daerah Natuna khususnya.

Baca Juga :  Soal Ketimpangan Pemberian TPP, PGRI Natuna Mengadu ke DPRD

“Kegiatan ini sudah semestinya rutin kita lakukan, apalagi saat musim Utara seperti ini gelombang kuat, kita jaga pantai kita agar tidak terkikis oleh ombak”, ujarnya.

Wan Aris berharap, tanggul sementara yang dipasang sepanjang sisi pantai Piwang melalui kegiatan baksos dapat menjadi perhatian khusus dari Pemerintah Daerah.

“Tanggul ini hanya bersifat sementara, semoga kedepan Pemerintah Daerah bersinergi dengan DPRD menganggarkan pembangunan tanggul penahan ombak yang lebih baik lagi”, pungkasnya.

Sementara ketua P2KR Wan Zakiryamani dalam sambutannya menjelaskan, ditengah cuaca musim Utara saat ini gelombang laut di wilayah Natuna dan sekitarnya sangat tinggi, hingga mengakibatkan abrasi disejumlah pantai.

Baca Juga :  DPRD Natuna Gelar RDP dengan Pengawas PSDKP

Dengan demikian, pihaknya berinisiatif menggandeng FKPD dan Organisasi lainnya melaksanakan Baksos, menjaga pantai tetap aman dari Abrasi.

“Pemasangan tangul karung yang berisi pasir di sepanjang bibir Pantai Piwang setidaknya bisa menjadi penahan ombak, menunggu adanya pembangunan permanen dari Pemerintah”, jelas.

Hadir dalam giat Baksos, diantaranya Wakil Ketua II DPRD Natuna Daeng Ganda, Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K, Danramil 01/Ranai, anggota DPRD Natuna Kepala Bakesbangpol Natuna, dan Kasi SDA Basarnas Natuna.**

(Rud).

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih
Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan
Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun
Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan
PT TIMAH Tbk Hadir di Tengah Umat, Bantu 52 Rumah Ibadah Sepanjang Tahun 2025
PT TIMAH Tbk Tanam Belasan Ribu Mangrove di Kundur dan Meranti untuk Jaga Ekosistem Pesisir

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:39 WIB

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:42 WIB

Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:09 WIB

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:54 WIB

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:50 WIB

Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan

Berita Terbaru