Safari Ramadhan Gubernur Kepri ke Pulau Sedanau

- Jurnalis

Sabtu, 3 Juni 2017 - 22:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputankepri.com,Natuna  – Gubernur Kepulauan Riau, DR. H. Nurdin Basirun, S.Sos. M.Si, berserta rombongan tiba di Pulau Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, pada Pukul 15.05 WIB, Sabtu ( 03/6 ).

Kunjungan kerja sekaligus syafari Ramadhan di pulau – pulau kecil sekitar Kepulauan Natuna diikuti para Pimpinan Daerah, OKP, Ormas, Tokoh Masyarakat dan para Kepala Dinas Pemerintah Provinsi Kepri. Rombongan akan mengitari dan menjelajah pulau – pulau kecil di Kepulauan Natuna sampai dengan tanggal 5 Juni 2017.

Perjalanan Gubernur diawali dari dermaga Binjai Kecamatan Bunguran Barat dengan menggunakan Kapal Ferry milik Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna menuju pulau Sedanau.

Perjalanan laut menggunakan Ferry ditempuh kurang lebih 45 menit, sepanjang perjalanan rombongan dikawal oleh 2 unit Sea Riader milik TNI AD yang dipimpin langsung oleh Dandim 0318 Natuna, Letkol. Ucu Yustiana dan Danlanal Ranai Kolonel Laut Toni Herdijanto.

Nurdin Basirun yang didampingi Wakil Bupati Natuna, Ngesti Yuni Suprapti, disambut hangat oleh masyarakat Bunguran Barat, Khususnya warga Sedanau.

Setibanya di Sedanau Nurdin langsung melakukan sidak ke pasar Sedanau dan membagikan takjil berbuka puasa kepada warga Sedanau serta berbincang dengan warga sekitar pasar.

Gubernur beserta rombongan setelah melakukan blusukan, langsung melakukan sholat ashar berjamaah di masjid An – Nur Sedanau.

Daftar rombongan yang mengikuti kegiatan tersebut diantaranya adalah, Anggota DPRD Kepri, salah satunya Tawarich, Raja Ariza Plt Sekda Provinsi, Danrem 033 WP Brigjend TNI Fachri, Danlanal IV Tanjungpinang Kol. Ribut Eko, KaKanwil Kemenag Kepri Marwin Jamal, Ketua MUI Kepri Azhar Hasyim, Kepala Dinas PU Abu Bakar, Kadis Perhubungan Jamhur Ismail, Kadis Pendidikan Arifin Nasir.

Kemudian,Kadis Perindustrian dan Perdagangan Burhanuddin, Kadis Kelautan Perikanan Edy Sofyan, Kadis Kesehatan Tjetjep Yudiana, Kadis Pemuda dan Olah Raga Maifrizon, dari Quran Center yaitu Irfan Fadillah, satu orang Imam yaitu Syaiful, satu orang Qori yaitu Rahman Saputra, dan Penceramah Raja Sofyan.

Dalam daftar rombongan juga ikut bebera para Tokoh Masyarakat Kepri diantaranya Bobby J, Marlis, Syamsul Kijang, Guntoro, serta Desri dari LSM Selambe, dan para Protokoler, Humas Pemrov, Penasehat Hukum, Tenaga Ahli, Biro Kesra dan Staf Khusus lainnya. (Ant)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI
Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun
LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Aksi Kejar-kejaran, Bea Cukai Batam Amankan Speedboat SB.JJ Indah 2 di Perairan Tanjung Uban
Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:47 WIB

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:54 WIB

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:05 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun

Senin, 12 Januari 2026 - 10:48 WIB

LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Berita Terbaru

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB