Bupati Natuna Resmi Buka Pelatihan Dasar 87 CPNS TA 2022

- Jurnalis

Senin, 7 November 2022 - 10:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Natuna – Sebanyak 87 orang peserta CPNS mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Natuna Tahun 2022.

Bertempat di Aula Gedung Wanita, Jalan Batu Sisir,Bukit Arai, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, pada Senin (7/10/2022) pagi.

Pelatihan dasar Golongan III Angkatan I dan Angkatan II tahun 2022 tersebut di selenggarakan oleh BKPSDM Natuna dan dibuka langsung oleh Bupati Natuna,Wan Siswandi, serta turut hadir Sekda Natuna, Boy Wijanarko Varianto, Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna.

Dalam sambutannya, Bupati Natuna, Wan Siswandi meminta kepada setiap peserta Latsar untuk fokus dan bersungguh- sungguh dalam pelaksanaan Latsar ini guna menjadi ASN yang terbaik.

Baca Juga :  Bupati Natuna Inspeksi Mendadak ke RSUD, Ada Apa...???

Selain itu, Siswandi juga berpesan kepada calon ASN, khususnya yang beragama islam agar selalu melaksanakan shalat lima waktu. Karena menurutnya, itu lah amal sesungguhnya yang kita cari di dunia ini.

“Bapak ibu melaksanakan latsar ini hanya satu kali, sehingga harus betul-betul memanfaatkan latsar ini dengan baik, harus bisa berprestasi dan menjadi lebih baik. Dan amal akhirat jangan dilupakan,” pinta Siswandi.

Bahkan, Siswandi berharap kepada para peserta untuk memperhatikan 3 hal saat menjadi PNS.

“Pertama Integritas, Bapak Ibu harus memiliki loyalitas dalam mengabdi pada negara, kedua Profesional, tentu perlu niat yang kuat dalam mengabdi dan melayani dan ketiga Pelayanan, pelayanan pada masyarakat,” jelasnya.

Baca Juga :  Bupati Natuna Bersilaturahmi Bersama Pimpinan Wilayah Dewan Masjid Indonesia Kepri

“Bagaimanapun kita ini pelayan masyarakat, jadi saya meminta di manapun bapak ibu berada layani masyarakat dengan baik, dengan ramah, dengan senyum dengan sopan,” ujarnya.

Kepala BKPSDM Kabupaten Natuna, Muhammad Alim Sanjaya dalam laporannya mengatakan bahwa tujuan dari Latsar ini untuk mengembangkan kompetensi CPNS yang dilakukan secara terintegritas berdasarkan kemampuan untuk menunjukkan sikap perilaku bela Negara dan mengaktualisasikan nilai nilai dasar PNS dalam pelaksanaan tugas jabatannya kelak.

“Untuk membentuk PNS yang profesional dan berkarakter sesuai dengan Core Values ASN “Berakhlak” dalam menjalankan tugas jabatan sebagai pelayan publik serta sebagai perekat dan pemersatu bangsa,” kata Kepala BKPSDM Natuna.**

 

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wabup Natuna Jarmin Sidik Hadiri Safari Ramadhan di Ranai Darat bersama Ketua DPRD Kepri
Hadiri Pelapasan Tugas Danlanal Ranai, Bupati Cen Sui Lan Ajak Masyarakat Jaga Laut
Hadiri Muhibah di Sededap, Bupati Cen Sui Lan Minta BPKPD Cairkan Dana Desa Sebelum Hari Raya
Wakil Bupati Natuna Turun Meninjau Harga dan Ketersedian Barang selama Bulan Ramadhan 1446 H/2025
Rusdi Pimpin Rapat Paripurna Pandangan Akhir Fraksi terkait RAPBD Kabupaten Natuna TA 2025
Ketua DPRD Natuna Hadiri Upacara Peringatan Hari Guru Nasional 2024 di Pantai Piwang
Jelang Pilkada, Daeng Ganda Ajak Masyarakat Natuna Datang ke TPS untuk Tentukan Pemimpin Daerah Kedepan

Berita Terkait

Jumat, 7 Maret 2025 - 19:15 WIB

Wabup Natuna Jarmin Sidik Hadiri Safari Ramadhan di Ranai Darat bersama Ketua DPRD Kepri

Jumat, 7 Maret 2025 - 19:08 WIB

Hadiri Pelapasan Tugas Danlanal Ranai, Bupati Cen Sui Lan Ajak Masyarakat Jaga Laut

Selasa, 4 Maret 2025 - 19:21 WIB

Hadiri Muhibah di Sededap, Bupati Cen Sui Lan Minta BPKPD Cairkan Dana Desa Sebelum Hari Raya

Selasa, 4 Maret 2025 - 09:19 WIB

Selasa, 4 Maret 2025 - 08:34 WIB

Wakil Bupati Natuna Turun Meninjau Harga dan Ketersedian Barang selama Bulan Ramadhan 1446 H/2025

Berita Terbaru