Hadir Pelantikan Pengurus Bubuhan Banjar Kepri, Amsakar Ajak Jaga Kerukunan dan Silaturahmi

- Jurnalis

Senin, 24 Juli 2023 - 06:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, turut hadir dalam acara silaturahmi dan pelantikan Pengurus Wilayah Kerukunan Bubuhan Banjar Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Masa Khidmat 2021-2026. Acara berlangsung meriah dengan hadirnya para tokoh masyarakat dan pemuka agama yang tergabung dalam bubuhan Banjar di planet holiday hotel, Minggu (23/7/2023).

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menyambut baik dan memberikan apresiasi atas dilaksanakannya pengukuhan bagi para pengurus wilayah kerukunan bubuhan Banjar. Beliau mengucapkan selamat dan sukses bagi para ketua dan pengurus yang dikukuhkan hari itu, serta berharap semuanya dapat menjalankan amanah dan tugas pokok dengan baik.

“Alhamdulillah, atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Batam, saya mengucapkan selamat dan sukses bagi para pengurus Wilayah Kerukunan Bubuhan Banjar Provinsi Kepulauan Riau yang dikukuhkan hari ini. Kita sangat berharap, semuanya dapat mengemban amanah serta menjalankan tugas pokok dan fungsinya secara baik,” harap Amsakar.

Selain itu, Beliau menegaskan dengan sungguh-sungguh betapa pentingnya memperkuat hubungan silaturahmi, sinergi, dan kerjasama dengan berbagai unsur terkait guna mencapai tujuan bersama dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan di wilayah Kepulauan Riau dan Kota Batam, sekaligus mewujudkan visi Kota Batam seagai kota Bandar Dunia Madani.

“Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk menjaga kerukunan dan keharmonisan di Kepulauan Riau dan Kota Batam. Kita harus selalu ingat betapa pentingnya menghargai perbedaan latar belakang budaya dan agama di antara masyarakat yang tinggal di sini,” tegas Amsakar.

Selanjutnya, Amsakar berharap pelantikan ini dapat menjadi momentum yang membawa manfaat dan keberkahan bagi masyarakat serta memperkuat semangat kebersamaan dan toleransi di wilayah Kepulauan Riau dan Kota Batam.

“Semoga kepengurusan yang baru dapat berperan aktif dalam mewujudkan cita-cita bersama untuk masyarakat yang lebih harmonis dan sejahtera,” tutupnya

Turut hadir dalam kegiatan ini, Gubernur Kepri Ansar Ahmad, Gubernur Kepri Periode 2016-2019 Nurdin Basirun, Pj. Anggota DPD RI Ria Saptarika, Bupati Batola Mujiyat, Guru Supian Al-Banjari. Sejumlah Tokoh Banua seperti Taufik Arbain, Achmad Maulana, Rusbandi, Zainal Helmi. Sejumlah Kepala SKPD juga turut hadir dalam kegiatan silaturrahmi bubuhan banjar di Kepulauan Riau.*

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI
Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud
Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif
340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School
Sertijab Sejumlah Kepala Desa di Kecamatan Kampar Sekaligus Pelepasan Purna Tugas ASN
Buka Diklat Calon Paskibraka Meranti, Wabup Muzamil : Menjadi Paskibraka adalah Kebanggaan

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:24 WIB

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Selasa, 2 Desember 2025 - 08:04 WIB

Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:05 WIB

Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

Senin, 29 September 2025 - 11:03 WIB

340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School

Berita Terbaru

Bengkalis

Kakek 70 Tahun Cabuli Bocil umur 4 Tahun Diringkus Polisi

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:47 WIB

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB