Kampar Emas Program Unggulan KONI Kabupaten Kampar Tingkatkan Prestasi Olahraga yang Bersifat Modern

- Jurnalis

Selasa, 25 Juli 2023 - 17:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANGKINANG KOTA, Dongkrak prestasi dan popularitas olahraga Kabupaten Kampar, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kampar terobos dengan ciptakan satu program yang telah terkonsep secara modern yang diberi nama Kampar Emas, guna penegasan program ini kepada insan olahraga dan masyarakat luas KONI Kabupaten Kampar lakukan Audensi sekaligus ekpos program ini kepada Pj. Bupati Kampar Muhammad Firdaus, SE, MM di Ruang Rapat Rumah Dinas Bupati Kampar, Selasa (25/7).

Tampak langsung lakukan Audiensi dan ekpose ini Ketua KONI Kabupaten Kampar Drs. M. Yasir yang didampingi oleh Ketua Harian KONI Kampar Hafis Tohar, Sekretaris KONI Kampar Taufik, Wakil Ketua I Nur Adlin, Wakil Ketua II Eka Sumahamid ST MSi, Wakil Ketua III Muhammad Rusdi SE, Wakil Ketua IV Ahmad Fikri SAg, Wakil Ketua V Emil Boediono, Wakil Ketua VI Indra Yudi Marzuki, Wakil Ketua VII Triska Felly.

Pada pemaparannya KONI Kabupaten Kampar katakan bahwa program ini dibuat karena mengingat telah semakin pesat dan maju serta modernnya dunia olahraga sehingga perlu lebih mematangkan KONI sebagai wadah atau lembaga resmi dalam menciptakan lebih banyak lagi olahragawan berprestasi. KONI Kabupaten Kampar dalam hal ini merasa perlu dengan segera lakukan beberapa langkah strategis untuk mencapai visi dan misi olahraga yang modern dan berprestasi.

Dalam ekposenya kepada Pj. Bupati Kampar, Yasir juga menyampaikan bahwa Kampar Emas merupakan Program terpadu yang telah dikaji dan disusun secara komprehensif dan sistematis.

 

“Program ini telah mulai berjalan yang diawali dengan pendataan real cabang olahraga (cabor) secara online untuk kondisi atlit, Pelatih dan Wasit pada seluruh cabor yang ada dan masuk di keanggotaan KONI Kabupaten Kampar” demikian dilaporkan Yasir pada ekposenya

Menaggapi ekpose pada audiensi Pj. Bupati Kampar sangat mengapresiasi sekali apa yang telah digerakan oleh KONI Kabupaten Kampar untuk majunya sektor olahraga di Kabupaten Kampar.

“Lakukan percepatan dalam pendataan atlit dan komponen lainnya, sehingga Kabupaten Kampar kedepannya dalam menghadapi berbagai ajang keolahragaan tidak lagi mengimpor atlit dari luar atau daerah lain yang pasti akan memerlukan dana dan biaya yang cukup besar, dan lebih baik dana tersebut digunakan untuk pembinaan para atlit lokal yang milik asli Kabupaten Kampar” demikian dikatakan Firdaus.

Firdaus juga menekankan agar KONI Kabupaten Kampar lebih berkosentrasi pada cabor yang memperebutkan banyak medali, arti kata cabor perorangan, dengan tidak mengabaikan cabor-cabor yang lain yang selama ini telah mengharumkan nama Kabupaten Kampar. Selanjutnya beliau mengatakan untuk lakukan pembinaan secara berkesinambungan terhadap para atlit, pelatih dan wasit, tentunya dengan dukungan berbagai pihak. Untuk Pemerintah Kabupaten Kampar, Pj. Bupati Kampar tegaskan dukung penuh program Kampar Emas ini.

Seperti yang juga dapat dikutip dalam audiensi ini bahwa tahapan dari pelaksanaan program ini selain dari pendataan kondisi real cabor yang mana Kabupaten Kampar memiliki 33 cabor yang dinaungi oleh KONI Kabupaten Kampar, juga dilakukan pembentukan Tim Talent Scoulting (pemantau bakat atlit) yang nantinya bertugas sebagai pencari bakat atlit baik dari Kejuaraan Kabupaten/Bupati Cup maupun dari event terbuka lainnya.

Selanjutnya KONI Kabupaten Kampar juga akan melakukan Upgrading hasil kejuaraan yang akan menjadi data base atlet terpadu, begitu juga halnya dengan pelatih dan wasit, selanjutnya juga akan melakukan pembinaan jangka panjang dan pembenahan fasilitas dan venies sebagai hal utama penunjang meningkatnya prestasi olahraga di Kabupaten Kampar. (***)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perhitungan Lifting Migas Anambas Wewenang Dirjen Anggaran Kemenkeu RI
Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud
Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif
340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School
Sertijab Sejumlah Kepala Desa di Kecamatan Kampar Sekaligus Pelepasan Purna Tugas ASN
Buka Diklat Calon Paskibraka Meranti, Wabup Muzamil : Menjadi Paskibraka adalah Kebanggaan

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:24 WIB

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Selasa, 2 Desember 2025 - 08:04 WIB

Gelar Rangkaian Giat Sosial, Kapolda Kepri Hadiri Syukuran HUT Ke-75 Polairud

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:05 WIB

Patroli Tengah Malam, Kapolsek Tualang Pimpin Pengecekan Pos Ronda Demi Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

Senin, 29 September 2025 - 11:03 WIB

340 Siswa MAN Insan Cendikia Antusias Ikuti Program Police Goes To School

Berita Terbaru

Bengkalis

Kakek 70 Tahun Cabuli Bocil umur 4 Tahun Diringkus Polisi

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:47 WIB

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB