Farm Estate PT TIMAH Tbk Jadi Sarana Edukasi Pelajar tentang Pertanian Produktif

- Jurnalis

Selasa, 4 November 2025 - 20:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANGKA BARAT — Puluhan pelajar SDN 12 Air Putih, Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat melaksanakan kunjungan edukatif ke Farm Estate Tanjung Ular yang dikelola PT TIMAH Tbk, Senin (3/11/2025).

Kedatangan para pelajar yang didampingi guru ini untuk belajar langsung tentang ketahanan pangan dan pengelolaan lahan produktif. Dimana para pelajar bisa melihat langsung proses pertanian holtikultura.

Di area Farm Estate, tumbuh beragam jenis tanaman pangan dan hortikultura seperti kangkung, bayam, sawi, kacang panjang, labu air, cabai, pisang, jeruk, pepaya, kemangi, ubi jalar, singkong, semangka, melon, lengkuas, serai, tomat, pare, hingga nanas.

Pengelolaan lahan ini melibatkan kelompok tani lokal, sehingga memberikan dampak ekonomi yang nyata bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga :  Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Mengikuti Upacara Hari Lahir Pancasila

Kepala SDN 12 Air Putih, Nurhayati, mengatakan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari kegiatan pembelajaran tematik di sekolah yang mengajarkan siswa tentang pentingnya ketahanan pangan keluarga.

“Tujuan kami datang ke Farm Estate ini agar anak-anak bisa belajar langsung mengenal berbagai jenis tanaman serta proses pembibitan dan pengolahan pangan. Harapannya, mereka bisa menerapkan ilmu yang diperoleh di sekolah,” ujarnya.

Ia menambahkan, sebagian besar orang tua siswa berprofesi sebagai petani dan nelayan, sehingga pembelajaran lapangan seperti ini sangat relevan untuk mendukung pendidikan kontekstual.

“Kami memiliki lahan kosong di sekolah yang nantinya akan dimanfaatkan untuk praktik bercocok tanam. Ilmu dari kunjungan ini akan kami terapkan bersama paguyuban orang tua siswa,” tambahnya.

Baca Juga :  Siung Ramadan, Simbol Kehadiran PT Timah dalam Kehidupan Masyarakat

Menurut Nurhayati, kehadiran Farm Estate PT Timah tidak hanya menjadi sarana edukasi, tetapi juga membuka peluang peningkatan ekonomi masyarakat di Desa Air Putih melalui kegiatan pertanian produktif.

Sementara itu, Sekretaris Desa Air Putih, Yudianto, menyampaikan apresiasi atas program pemberdayaan yang dijalankan PT Timah melalui Farm Estate Tanjung Ular.

“Farm Estate ini menjadi contoh nyata pemanfaatan lahan eks tambang untuk ketahanan pangan. Selain mendukung pembelajaran bagi pelajar, keberadaannya juga berdampak langsung terhadap peningkatan ekonomi masyarakat karena dikelola oleh warga Air Putih sendiri,” jelasnya.

Ia menegaskan, pemerintah desa akan terus mendukung keberlanjutan Farm Estate sebagai program kolaboratif yang mampu memperkuat ketahanan pangan sekaligus meningkatkan kesejahteraan warga. (*)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih
Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan
Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam
Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan
Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun
Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan
PT TIMAH Tbk Hadir di Tengah Umat, Bantu 52 Rumah Ibadah Sepanjang Tahun 2025
PT TIMAH Tbk Tanam Belasan Ribu Mangrove di Kundur dan Meranti untuk Jaga Ekosistem Pesisir
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:39 WIB

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:42 WIB

Bupati Kasmarni Tinjau PAUD di Bantan Timur, Tegaskan Komitmen Pendidikan dan Pemberdayaan Perempuan

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:09 WIB

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:54 WIB

Ipda.Vicky Satria Irawan, SH,MH, Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Polsek Siantan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:50 WIB

Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan

Berita Terbaru