Karimun – Menjelang bulan Ramadhan, Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Karimun Sukri memastikan bahwa stok pangan di Karimun aman. Ia mengatakan, bahwa harga-harga kebutuhan pokok relatif tidak mengalami kenaikan yang signifikan.
“Berdasarkan pantauan kami di lapangan maupun di beberapa pasar, ketersediaan stok daging, sayuran, dan beras dalam kondisi aman, harganya relatif stabil,” ujar Sukri saat ditemui di ruangannya, Senin (27/02).
Sukri juga menerangkan, nantinya, pada bulan Maret hingga April 2023 mendatang, kebutuhan sejumlah komoditi pangan juga mengalami kenaikan.
“Menjelang bulan Ramadhan dan hari raya, kebutuhan masyarakat akan sejumlah komoditi pastinya meningkat. InsyaAllah peningkatan itu tidak terlalu tinggi, sekitar 5% s/d 10%,” terang Sukri.
“Selain kami memiliki peta ketahanan dan kerentanan pangan, tentunya kami juga selalu intens berkoordinasi dengan instansi terkait agar kebutuhan pokok masyarakat tetap terpenuhi, walaupun mengalami penurunan dan peningkatan dari segi harga maupun stok”. tambahnya. (IWD).
Penulis : Irwindi
Editor : Agustian Indramajid








