class="post-template-default single single-post postid-1880 single-format-standard wp-custom-logo elementor-default elementor-kit-37444">

banner 200x200

Home / Featured / Karimun

Senin, 3 Oktober 2016 - 18:08 WIB

Bupati Karimun Bentuk Tim Seleksi Calon Dirut RSUD Karimun

“RSUD Karimun benar-benar siap bersaing dengan rumah sakit lainnya yang ada di Kepri. Mengingat, tantangan kedepan dalam pelayanan kesehatan cukup berat. Apalagi Indonesia sudah memberlakukan Masyarakat Ekonomi Asia (MEA) yang berdampak terhadap dunia kesehatan.”

 

banner 200x200

Liputankepri.com,Karimun – Pemerintah Kabupaten Karimun tengah melaksanakan seleksi calon direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karimun. Sudah ada lima calon yang mengikuti seleksi dengan tim yang dibentuk Bupati Karimun.

Kelima calon tersebut diantaranya, dua dari internal RSUD Karimun yaitu Kabag TU drg Suryadi, dan Kabid Pelayanan dr Suharyanto. Kemudian, dari luar RSUD Karimun seperti Kepala Puskesmas Meral dr Zulhadi, Kepala seksi di Dinas Kesehatan Karimun dr Vony, dan Kepala Puskesmas Karimun dr H Ade Kristiawan.

Menanggapi seleksi calon Direktur RSUD Karimun, Ketua Fraksi PDIP Perjuangan Plus DPRD Karimun, Rasno memberikan pandangan, bahwa Direktur RSUD Karimun harus benar-benar profesional dalam menggelola manajemen rumah sakit. Terutama dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat seperti stok obat-obatan yang sering dikeluhkan pasien.

“Intinya, kita (DPRD-red) memberikan suport kepada Direktur terpilih dalam mengelola rumah sakit. Bagaimana langkah-langkah strategis rumah sakit untuk lebih baik lagi nantnya,” jelasnya, kemarin (2/10).

Sehingga, RSUD Karimun benar-benar siap bersaing dengan rumah sakit lainnya yang ada di Kepri. Mengingat, tantangan kedepan dalam pelayanan kesehatan cukup berat. Apalagi Indonesia sudah memberlakukan Masyarakat Ekonomi Asia (MEA) yang berdampak terhadap dunia kesehatan.

“Di sinilah peranan Direktur RSUD Karimun bagaimana bisa memenej organisasi. Terutama, meminimalisir jalur pelayanan yang cukup panjang dan permasalahan keluhan pasien,” ungkapnya.

Sebelumnya Sekretaris Daerah Karimun H TS Arif Fadillah mengatakan, dalam Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) yang baru bahwa RSUD Karimun nantinya dibawah Dinas Kesehatan.

“Jadi nanti RSUD Karimun tidak berdiri sendiri. Tapi dibawah Dinas Kesehatan, namun manajemennya dikelola sendiri,” ucapnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua Harian Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPPPP) Karimun, Tri Pujianto berharap, agar Dirut RSUD Karimun benar-benar yang profesional sehingga dapat memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

“Menurut saya lebih baik orang internal RSUD Karimun untuk memimpin RSUD kedepan. Kenapa demikian, alasannya cukup sederhana mereka sudah memahami organisasi internal. Sehingga, apapun permasalahan pelayanan cepat teratasi dan tidak memakan waktu yang cukup lama,” paparnya.

Dikatakan, RSUD Karimun yang menjadi kebanggaan masyarakat kabupaten Karimun ini. Harus benar-benar memberikan pelayanan kesehatan yang dibutuhkan masyarakat. Mengingat, permasalahan dari dulu hingga sekarang pelayanan yang kurang memuaskan terhadap pasien.

“Anda sudah tahu sendirikan. Permasalahan klasik dari dulu hingga sekarang tidak ada solusinya. Ya itu, pelayanan pasien kurang sekali. Dan saya harap, kepada Dirut RSUD Karimun yang baru harus membuat terobosan dalam meningkatkan pelayanan pasien. Kalau, alat medis sudah cukup bagus termasuk dokternya,” ungkap Babeh panggilan akrabnya. (tri/bp)

Share :

Baca Juga

Featured

Amankan Pulau Karimun Dari Serangan Musuh, Pasmar 2 Jakarta Daratkan 12 Penerjun Tempur Yontaifib

Featured

Pemerintah Harus Berantas Peredaran Rokok Ilegal

Featured

Pemkab Karimun Akan Bentuk Kawasan Ekonomi Khusus

Berita

Bupati Karimun Himbau Masyarakat Gunakan Masker

Featured

Peringatan HANI 2022, Gubernur Kepri Launching Kelurahan/Desa Bersinar

Batam

Gabungan Ormas Dan HMI : Tolak PKI dan Turunkan Saut Situmorang dari KPK

Karimun

Acara Wisuda Santri Kundur Barat Tahun 2023

Berita

Kapal Jaring Kurau Tenggelam di Perairan Pulau Lalang