Pasca Tsunami : Komedian Aa Jimmy Meninggal Dunia Diterjang Tsunami Banten, Ifan Seventeen Lihat Jenazahnya

- Jurnalis

Minggu, 23 Desember 2018 - 13:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputankepri.com,Banten-Artis komedian Aa Jimmy dengan nama asli Heriyanto yang khas dengan penampilannya mirip Aa Gim menjadi salah satu korban meninggal tsunami Bantenpada Sabtu (22/12/2018) malam.

Kabar meninggalnya Aa Jimmy disampaikan oleh Ifan vokalis Seventeen melalui wawancara dengan TV One pada Minggu (23/12/2018).

Aa Jimmy diketahui pada saat terjadinya tsunami, bersama rekannya Ade Jigo menjadi presenter dalam acara gathering perusahaan PLN di Pantai Tanjung Lesung, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten

Acara tersebut juga mengundang grup band Seventeen sebagai pengisi acara.

Tsunami terjadi sekitar pukul 21.30 WIB, saat itu menurut press release manajemen Seventeen, band tersebut sedang menyanyikan lagu kedua.

Sementara dari Seventeen, 2 orang menjadi korban jiwa yakni bassist mereka Bani serta seorang Road Manager bernama Oky.

Sebelumnya, Ade Jigo yang selamat dari musibah itu mengabarkan melalui unggahan di instagramnya @adejigo pada Minggu (23/12/2018), istri dan rekannya, Aa Jimmy masih belum diketahui kondisinya.

Istri Ade sendiri akhirnya telah ditemukan dan dalam keadaan meninggal dunia.

Gelombang tinggi menerjang pesisir Serang pada Sabtu (22/12/2018) malam dinyatakan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merupakan tsunami.

Mengutip Kompas.com, BMKG menyampaikan kesimpulan tersebut setelah mendapatkan data dari 4 stasiun pengamatan pasang surut di sekitar Selat Sunda pada waktu kejadian tsunami, yaitu pukul 21.27 WIB.

Hasil pengamatan menunjukkan tinggi gelombang masing-masing 0.9 meter di Serang pada pukul 21.27 WIB, 0,35 meter di Banten pada pukul 21.33 WIB, 0,36 meter di Kota Agung pada pukul 21.35 WIB, dan 0,28 meter pada pukul 21.53 WIB di Pelabuhan Panjang.

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Diduga Faktor Human Error, Kapal Tanker Elsa Regent Terbakar di Galangan PT ASL Shipyard Batam
Kodim 0317/TBK Ikuti Lomba Dayung Perahu Karet Danlanal Cup 2026
Motif Cemburu, Polres Kampar Tangkap Pelaku Pembunuhan di Desa Pasir Sialang
Kolaborasi BP Batam-OIKN Lewat FGD Perencanaan Infrastruktur
Personel Polres Kampar Terus Melakukan Pencarian Ipda Angga di Sungai Batang Anai
Aksi Damai Berujung Dorong Pagar, Massa Sungai Sarik Desak Pemkab Kampar Bangun Jembatan Permanen
Kapolsek Tambang Dinginkan Aksi Spontan Wali Murid Demontrasi di SD N 02 Desa Tarai Bangun
Tiga Warga Tiongkok Diamankan Petugas Imigrasi dan Bea Cukai di Panda Club Batam
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:05 WIB

Diduga Faktor Human Error, Kapal Tanker Elsa Regent Terbakar di Galangan PT ASL Shipyard Batam

Minggu, 25 Januari 2026 - 17:12 WIB

Kodim 0317/TBK Ikuti Lomba Dayung Perahu Karet Danlanal Cup 2026

Jumat, 12 Desember 2025 - 18:47 WIB

Motif Cemburu, Polres Kampar Tangkap Pelaku Pembunuhan di Desa Pasir Sialang

Jumat, 5 Desember 2025 - 14:13 WIB

Kolaborasi BP Batam-OIKN Lewat FGD Perencanaan Infrastruktur

Jumat, 5 Desember 2025 - 06:11 WIB

Personel Polres Kampar Terus Melakukan Pencarian Ipda Angga di Sungai Batang Anai

Berita Terbaru

Bengkalis

Kakek 70 Tahun Cabuli Bocil umur 4 Tahun Diringkus Polisi

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:47 WIB

Advertorial

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Sabtu, 24 Jan 2026 - 19:04 WIB