Ketua KONI Batam Ajak Insan Olahraga Ramaikan Agenda Buka Puasa Bersama di Dataran Engku Putri

- Jurnalis

Jumat, 22 Maret 2024 - 19:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam – Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Batam, Rani Rafitriyani mengajak seluruh insan olahraga untuk dapat hadir dalam agenda Buka Puasa Bersama Pemerintah Kota Batam, Sabtu (23/3/2024).

Berlangsung di Dataran Engku Putri, Rani mengatakan jika agenda tersebut sekaligus menjadi momentum untuk meningkatkan tali silaturahmi antara insan olahraga dengan Pemerintah Kota Batam dan BP Batam.

Pasalnya, sinergi yang baik antara KONI Batam dan pemerintah menjadi kunci penting dalam mendukung pengembangan atlet ke depan.

“Saya mengundang kepada seluruh insan olahraga Kota Batam untuk dapat hadir di Dataran Engku Putri. Ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar kita ke depan,” ujar Rani, Jumat (22/3/2024).

Baca Juga :  BP Batam dan PT. Metro Nusantara Bahar Teken Kerjasama Pelabuhan Batam Centre

Putri dari pasangan H. Muhammad Rudi dan Marlin Agustina tersebut berharap, seluruh insan olahraga di Batam dapat menjaga kekompakan agar pembinaan atlet dapat berjalan maksimal.

Sehingga, cita-cita KONI sebagai induk olahraga dalam pengembangan prestasi dapat terealisasi dengan baik.

“Tahun ini kita akan menghadapi PON di Aceh-Sumut. Tentu komunikasi dan koordinasi yang baik menjadi salah satu faktor penting dalam pembinaan atlet agar kendala yang ada bisa dicarikan solusinya,” tambah Rani.

Baca Juga :  PT Timah Konsisten Mendukung Kelestarian Lingkungan Melalui Program Penanaman Pohon Berkala

Ia juga berharap, seluruh atlet Kota Batam di masing-masing cabang olahraga dapat mengharumkan nama Kepri pada penyelenggaraan PON nanti.

Mengingat, 80 persen dari 112 atlet asal Kepri yang lolos PON berasal dari Batam.

“Untuk para atlet yang sedang melakukan persiapan, tetap semangat. Semoga kerja keras seluruh pihak nantinya dapat membuahkan hasil yang manis,” tutup Rani. (*)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam
Aksi Kejar-kejaran, Bea Cukai Batam Amankan Speedboat SB.JJ Indah 2 di Perairan Tanjung Uban
Polda Kepri Gelar Sosialisasi Pemberlakuan KUHP dan KUHAP Terbaru 2025
Bea Cukai dan Polda Kepri Bongkar Modus Joki Penyelundupan Balpres di Batam
Bea Cukai Sebut Barang yang Diamankan di Pelabuhan Tanjung Sengkuang Bukan Program MBG
Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan 1,5 Kilogram Narkoba
Tim Patroli Bea Cukai Amankan 1.250 Kayu Balok Ilegal dari Tanjung Samak Tujuan Batam
Ditsamapta Polda Kepri Tindak Penjual Miras Liar di Batam
Tag :

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 10:48 WIB

LMB Nusantara Batam Gelar Rapat Pematangan Pengurus Kota Batam

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:58 WIB

Aksi Kejar-kejaran, Bea Cukai Batam Amankan Speedboat SB.JJ Indah 2 di Perairan Tanjung Uban

Selasa, 30 Desember 2025 - 09:19 WIB

Polda Kepri Gelar Sosialisasi Pemberlakuan KUHP dan KUHAP Terbaru 2025

Rabu, 10 Desember 2025 - 14:16 WIB

Bea Cukai dan Polda Kepri Bongkar Modus Joki Penyelundupan Balpres di Batam

Minggu, 7 Desember 2025 - 09:35 WIB

Bea Cukai Sebut Barang yang Diamankan di Pelabuhan Tanjung Sengkuang Bukan Program MBG

Berita Terbaru