class="post-template-default single single-post postid-73 single-format-standard wp-custom-logo elementor-default elementor-kit-37444">

banner 200x200

Home / Featured / Karimun

Sabtu, 21 Mei 2016 - 11:09 WIB

Armaini Gantikan Sukawijaya Jabat Kapolres Karimun

Liputankepri.com,Karimun – Polres Karimunmenggelar acara pisah sambut orang nomor satu di jajarannya, Kamis (19/5/2016) siang.

Pada acara yang dilaksanakan di Gedung Nasional Kabupaten Karimun tersebut, diumumkan secara resmi AKBP Armaini menggantikan Kapolres Lama AKBP I Made Sukawijaya.

Dalam sambutannya, Made mengungkapkan kenangan-kenangan saat menjabat sebagai Kapolres Karimun selama 11 bulan dua hari.

Ia pun mengharapkan kapolres karimun yang baru, agar dapat melanjutkan serta meningkatkan program-program yang telah ada.

Terutama pemberantasan narkoba yang telah dilakukan Kapolres sebelum dirinya.

“Sebelum jaman saya, waktu Pak Suwondo sudah mencanangkan Karimun Bersinar atau bersih dari narkoba. Karena yang tinggi disini (pengungkapan kasus) adalah masalah narkoba,” kata perwira menengah yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Buleleng, Bali itu.

Sementara itu, AKBP Armaini mengharapkan agar seluruh jajaran pemerintah serta seluruh masyarakat untuk dapat membantunya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Karimun.

“Pak Made merupakan Kapolres yang berhasil. Untuk itu saya meminta arahan yang positif agar dapat memberikan kontribusi dan manfaat bagi masyarakat Karimun,” kata pria yang pada tahun 2002 pernah menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Karimun itu.(*)

Share :

Baca Juga

Berita

Bupati Aunur Rafiq Tutup Turnamen Volly Antar Paguyuban dan Suku Pertama di Karimun

Featured

Jika Terpilih, Begini lah Cara Unik Paslon nomor urut 4 Bermanfaat Mendekatkan Diri Dengan Masyarakat,Bupati Berkantor di Desa

Featured

BPOM Kepri Sita Ribuan Kosmetik Ilegal

Karimun

Diduga Bersikap Arogan dan Sombong, Ada Kepala Sekolah di Karimun Bikin Resah Para Guru

Karimun

Kapolsek Balai Karimun Bagikan Nasi Bungkus Kepada Warga

Featured

Irwasda Polda Kepri Safari Ramadhan di Polres Karimun

Featured

Polres Karimun dan Polsek Jajaran Bersama Elemen Masyarakat Bersihkan Sampah

Berita

Cegah Potensi Lakalantas Akibat Jalan Rusak, Polsek Moro Himbau Gunakan Jalan Alternatif