class="post-template-default single single-post postid-256688 single-format-standard wp-custom-logo elementor-default elementor-kit-37444">

banner 200x200

Home / Berita / Kampar / Kriminal

Sabtu, 7 September 2024 - 20:33 WIB

Meresahkan, Polsek Tambang Tangkap 3 Pelaku Pencurian di Desa Birandang

KAMPAR – Jajaran Polsek Tambang berhasil tangkap pelaku pencurian di Desa Birandang Kecamatan Kampa dan Desa Kuapan, Kabupaten Tambang, 3 pelaku dalam semalam berhasil diringkus saat berada di Desa Birandang, Kamis (5/9/2024) sekira pukul 21.00 Wib.

Pelaku adalah IW (32), AL (33) dan AD (41) ketiganya warga Desa Birandang, Kecamatan Kampa. “Pelaku WA diluar laporan, sedangkan AL dan AD satu laporan, setelah terima laporan tersebut kita langsung melakukan penyelidikan dan diketahuilah pelaku ini,”ungkap Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Tambang AKP Asril Syahputra.

banner 200x200

Terhadap ketiga pelaku ini sudah sangat meresahkan masyarakat, “selama ini masyarakat sangat sudah jerah dengan aksi mereka ini dan saat melapor kejadian ini ke Polsek kita langsung tindak lanjuti,” terang Kapolsek.

Pelaku IW dan AL ini dilaporkan oleh ON, karena telah membongkar pangkalan gas milik orang tuanya di Desa Birandang. Sepeda motor Yamaha Jupiter dan 20 tabung gas lesap di curi oleh pelaku.

“Setelah itu kita langsung penyelidikan dan diketahuilah keberadaan pelaku di salah satu rumah pelaku di Desa Birandang dan ditangkap ditemukan 4 orang di dalam rumah tersebut,” terang Kapolsek.

IW, AL dan AD kita tangkap sedangkan satu pelaku lagi tidak terlibat dalam perbuatan jahat mereka.

“Mereka di interogasi, dan ketahui bahwa IW dan AD juga terlibat melakukan pencurian sepeda motor Honda Supra Fix BM 2638 TB di dusun Ujung Padang, Desa Kuapan, Kecamatan Tambang,” tambah Kapolsek.

Awalnya, kita mendapatkan laporan bahwa aksi pencurian di Desa Birandang sudah sangat meresahkan. Kemudian Kanit Reskrim IPTU Melvin Sinaga langsung melakukan penyelidikan dan akhirnya diketahui keberadaan para pelaku ini.

“Setelah itu, mereka kita tangkap dan membawanya ke Mapolsek untuk mempertanggung jawabkan perbuatan mereka, dan ada satu pelaku lagi HE yang saat ini menjadi DPO Polsek Tambang,” pungkas Kapolsek.

Sementara itu, salah satu masyarakat Desa Birandang sangat apresiasi kinerja Polsek Tambang dan menyampaikan terimakasih sudah menangkap para pelaku ini.

“Terimakasih kepada Polsek Tambang yang sudah menangkap pelaku ini, mereka sudah sangat meresahkan dan banyak masyarakat senang dengan ditangkapnya pelaku ini,”terangnya.**

 

Reporter: Ocu 

Editor: Ura

Share :

Baca Juga

Berita

Komisioner Riau: Cawabup Meranti Dinyatakan Sembuh dari Covid-19

Berita

Bupati Karimun Resmi Menutup STQ XIII Tingkat Kabupaten

Berita

Tutup Dikreg Sespim Polri, Kapolri: Jangan Takut dan Ragu Lakukan Hal Terbaik untuk Masyarakat

Berita

Komnas Perlindungan Anak Dan Polri Tandatangani Nota Kesepemahaman Tentang Penanganan ABK Yang berhadapan Dengan Hukum

Berita

Polisi Meranti Gelar Patroli Malam Cegah Kenakalan Remaja

Berita

Tim BC Kepri Gagalkan 119 Kilogram Sabu Asal Malaysia

Berita

Sejumlah Oknum Petinggi Kajari Meranti Dipriksa Kejati Riau, Atas Didugan Permintaan Uang proyek Kepada ASN

Berita

Masa Pandemi Covid-19, Toko Pakaian di Kuansing Sepi Pembeli