Sambut Tahun Baru 2018, Satlantas Polres Karimun Berlakukan Car Free Night di Coastal Area

- Jurnalis

Kamis, 28 Desember 2017 - 20:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LIPUTANKEPRI.COM, Karimun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Karimun bersama instansi terkait lainya, akan melaksanakan kegiatan Car Free Night (CFN) atau Malam bebas kendaraan Karimun 2018 di wilayah Coastal Area Tanjung Balai Karimun, pada Minggu (31/12/2017) malam. 

“Malam bebas kendaraan 2018 momen menyambut tahun baru ini kita gelar guna keamanan serta kenyamanan bagi pengguna jalan raya. Kegiatan akan digelar mulai pukul 18.00-01.00 WIB,”jelas Kasat Lantas Pores Karimun, AKP Teuku Fazrial Kenedy, saat di hubungi wartawan, Kamis (28/12/17).

Kennedy menjelaskan, rute CFN itu mulai dari simpang Puskesmas Balai – Depan RM Sederhana – U Turn Merpati – Jalur Lambat Coastal Area, Tugu MTQ dan memberlakukan jalan contra flow di Simpang Telkom.

“Kami berharap, dukungan serta kerjasama masyarakat Karimun agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas dan gunakanlah safety riding dalam berkendara. Semoga kita selalu diberikan kesehatan dan keselamatan serta dapat menikmati malam Tahun Baru dengan meriah,” ujarnya.

Kennedy menghimbau, kepada seluruh masyarakat yang ingin merayakan malam pergantian tahun, agar selalu menjaga ketertiban berlalu lintas. Dengan menciptakan suasana yang kondusif, aman dan nyaman dalam berkendara, agar terciptanya keamanan, keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas.

“Kita berharap dan menghimbau agar masyarakat maupun pengendara, agar melengkapi segala surat-surat kendaraannya serta mengutamakan keselamatan diri sendiri maupun penumpang dan pengendara lainnya. Utamakan keselamatan, stop pelanggaran, stop kecelakaan, keselamatan untuk kemanuasiaan.” pungkasnya.(ron)

 

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD
Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun
Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh
Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan
Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO
Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun
Kejari Karimun Musnahkan Barang Bukti Narkotika hingga Rokok Ilegal
Tim Resmob Polres Karimun Tangkap Pencuri Sepeda Motor di 7 TKP

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:24 WIB

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:05 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:31 WIB

Kolaborasi Kemanusiaan TNI AL dan PT TIMAH Tbk untuk Pemulihan Pascabencana di Sumatera dan Aceh

Minggu, 4 Januari 2026 - 14:30 WIB

Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan

Selasa, 23 Desember 2025 - 09:12 WIB

Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO

Berita Terbaru