Bangkinang | Pasca pelantikan Sekdakab dan 10 OPD di jajaran Pemkab Kampar. Brigade Bapera Kampar sebagai salah satu organisasi sayap DPD Bapera Kampar,, sampaikan fakta menarik terkait pelantikan tersebut,
Hal ini disampaikan ketua Brigade DPD Bapera Kampar, Ali Martias
Ditemui di sela – sela kegiatan pelantikan sekdakab dan 10 OPD di balai bupati kampar beberapa waktu yang lalu, tKetua Brigade DPD Bapera Kampar, Ali Martias ungkapkan bahwa dari 3 pilar utama kesejahteraan masyarakat Kesehatan, Pendidikan dan Ekonomi, dan salah satunya adalah bidang kesehatan, brigade Bapera Kampar sangat apreasiasi terpilihnya Dr. Asmara Fitrah Abadi sebagai Kadiskes Kampar yang baru, ada beberapa point penting yang menjadi catatan dari Brigade DPD Bapera Kampar terkait terpilihnya beliau,
Pertama, atas nama DPD Bapera Kampar, Brigade Bapera Kampar mengucapkan terimakasih dan penghargaan atas dedikasi dan kerja keras Dr. Asmara Fitrah Abadi beserta jajaran RSUD Bangkinang pada Pelayanan hilirilisasi bidang kesehatan Kab Kampar sebagai Dirut RSUD Bangkinang. Mulai dari keterpurukan keuangan, buruknya pelayanan hingga tata kelola internal RSUD Bangkinang, hingga kini menjadi RSUD dengan predikat Paripurna bintang 5, perbaikan sarana prasarana kesehatan, Manejerial Tata kelola keuangan dan Pelayanan telah tertata dengan baik.
Kedua, Ada fakta miris tentang hulu atau dapur perencanaan bidang kesehatan kab kampar yang berada di Dinas kesehatan Kab kampar selama ini, dengan banyaknya dugaan penyimpangan tata kelola keuangan dan manejerial pelayanan terjadi terutama pada beberapa tahun belakangan ini.
Maka dari dua fakta hulu dan hilir yang sangat kontradiktif tersebut, sangat tepat penempatan yang dilakukan oleh PJ Buapti Kampar, kepada Dr. Asmara Fitrah abadi sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kab Kampar yang baru. Ujarnya.
Perbaikan menyeluruh di RSUD Bangkinang ini, di rasakan hampir seluruh lapisan masyarakat kab kampar. Baru baru ini saya sempat melihat hasil survey publik yang dilakukan oleh salah satu lembaga survey dan saya menyaksikan sendiri angka kepuasaan masyarakat kampar terhadap pelayanan RSUD Bangkinang sebagai hilir bidang pelayanan kesehatan pemkab kampar, naik drastis. Maka harapan kita pemuda, smoga Dinas Kesehatan dibawah kepemimpinan Dr. Asmara fitrah abadi, kembali mampu menyelesaikan hulu salah satu pilar kesejahteraan masyarakat yakni bidang kesehatan tersebut secara tuntas. Kita sangat yakin Dr. Asmara Fitrah Abadi mampu melakukan hal tersebut mengingat kinerja, kerja keras dan sepak terjang beliau selama ini, selamat bertugas dan kita akan kawal itu “ Tutup Ali Martias.(Ocu Arun)








