Liputankepri.com,Karimun – Speed Boat (SB) Tenggiri 4 pecah dan tenggelam melanggar batu di perairan pulau Tikus Kenipan kabupaten Karimun kepulauan Riau,Minggu (28/7/2019).
“Kejadian laka laut speed boat SB Tenggiri 4 bermuatan sayur tenggelam sekitar pukul 13.00.Wib dari Tanjung Buton Pekan Baru menuju pulau Batam,”terang Aguswandi kepala Wilayah Kerja KSOP Kelas 1 Tanjung Balai Karimun di Selat Beliah via Whatsapp.
Agus menjelaskan,SB Tenggiri 4 dinahkodai oleh Jamil dan 5 orang anak buah kapal (ABK) bertolak dari Tanjung Buton sekitar pukul 8.30 Wib dan tenggelam di titik koordinat ; 0′ 55′ 35,3712 N,103′ 19′ 49,3287 E mengakibatkan kapal pecah dan tenggelam melanggar batu.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,kapal beseta barang di evakuasi dan di bantu oleh masyarakat nelayan dan petugas KPLP Selat Beliah dan Pol Air Polres Karimun.
Hingga saat ini kapal masih dilokasi kejadian menunggu air pasang baru bisa di evakuasi,”ujar Agus.***
(red)