Kabid Bina Marga PUPR Natuna, Wan Tahriri : Dunia Konstruksi Itu Penuh Inovasi, Mari Terus Belajar

- Jurnalis

Senin, 3 Februari 2025 - 21:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Natuna – Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Natuna, melalui Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga, Wan Tahriri, menjelaskan, banyak hal yang harus dipahami oleh pelaku Industri Konstruksi, mulai dari pemahaman tentang spesifikasi, mode, alat, bahan, kebutuhan tenaga kerja hingga kondisi alam di lokasi rencana konstruksi.

Wan Tahriri mengakui, memang banyak pelaku industri konstruksi di Kabupaten Natuna, baik itu dari konsultan perencanaan, konsultan pengawasan hingga kontraktor pelaksana lapangan, yang memiliki pengalaman tentang konstruksi. Namun, tegas dia, hal itu dinilai kurang cukup. Sebab dalam dunia konstruksi, pengalaman itu bukan lah hal terpenting dalam menciptakan produk konstruksi yang berkualitas dan efisien.

“Pengalaman itu poin tersendiri, tapi mau belajar dan terus berinovasi itu jauh lebih penting. Orang punya pengalaman, tapi kalau tidak mau belajar, ya gitu-gitu aja kan,” cetus Wan Tahriri, ketika ditemui awak media ini diruang kerjanya di Bukit Arai, Kecamatan Bunguran Timur, Senin (03/02/2025) siang.

Baca Juga :  Pepaya Creative, Komunitas Binaan PT Timah Tbk yang Semakin Eksis Kembangkan Beragam Produk

Sebagai seorang pejabat yang memiliki ijazah dan pengalaman dibidang konstruksi, Wan Tahriri mengaku prihatin dengan kondisi yang terjadi di Kabupaten Natuna saat ini. Menurut dia, baik Dinas teknis maupun pihak penyedia, harus bisa duduk bersama untuk menciptakan sebuah inovasi konstruksi yang modern, mudah, hemat biaya dan berkualitas tinggi.

“Kalau secara pribadi, terus terang saya belum puas dengan kinerja kita, baik dari kami di Dinas, maupun dari pihak penyedia. Maksudnya bukan hanya dari kontraktornya saja, tapi dari kami sendiri di Dinas, khususnya di Bidang Bina Marga,” beber Wan Tahriri.

Baca Juga :  Kemenko Polhukam Budayakan Tertib Menuju Indonesia Emas di Kota Batam

Wan Tahriri mengajak seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan konstruksi di Bumi Laut Sakti Rantau Bertuah, baik itu dari Pemerintah Daerah maupun dari pihak rekanan, agar dapat terus belajar dan berpikir dalam mengembangkan dunia konstruksi yang lebih baik, mengikuti perkembangan zaman.

Dikatakan Wan Tahriri, dunia konstruksi ini sejatinya adalah dunia yang penuh dengan inovasi dan strategi. Sebab, setiap waktu selalu ada perkembangan, mulai dari alat kerja, bahan material, mode konstruksi, efisiensi anggaran, hingga kemampuan tenaga kerja yang harus selalu di upgrade atau di perbarui.

“Apalagi dengan kondisi anggaran yang sulit seperti ini, harusnya kita bisa lebih memeras otak untuk berpikir, bagaimana agar kita bisa berinovasi menciptakan konstruksi baru yang bisa menghemat anggaran, menghemat waktu dan tenaga,” tandasnya.*

 

(Khairud/Adv)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dukung Prestasi Atlet Pencak Silat Bangka Barat, PT Timah Berikan Tempat Latihan
Kapolres Siak Hadiri Giat Penanaman Jagung di PT. TKWL Afdeling IV Kampung Buantan Besar, Mendukung Program KPN
DPRD Kepulauan Meranti Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Perdana Bupati dan Wakil Bupati 2025-2030
Kapolsek Tualang Berbagi Takjil di Bulan Ramadan
Pelaku Cabul, Korban 4 Anak Dibawah Umur Diamankan Polsek Kandis
Lewat Cooling System Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Kamtibmas
Satgas Pangan Polda Riau Bersama Pemprov Cek Ketersediaan Stok Bahan Pokok Jelang Ramadhan 1446 H
Bhabinkamtibmas Kampung Pinang Sebatang Barat Dampingi Panen Jagung di Mandi Angin
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:50 WIB

Dukung Prestasi Atlet Pencak Silat Bangka Barat, PT Timah Berikan Tempat Latihan

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:28 WIB

Kapolres Siak Hadiri Giat Penanaman Jagung di PT. TKWL Afdeling IV Kampung Buantan Besar, Mendukung Program KPN

Jumat, 7 Maret 2025 - 10:13 WIB

DPRD Kepulauan Meranti Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Perdana Bupati dan Wakil Bupati 2025-2030

Rabu, 5 Maret 2025 - 05:28 WIB

Kapolsek Tualang Berbagi Takjil di Bulan Ramadan

Rabu, 5 Maret 2025 - 04:59 WIB

Pelaku Cabul, Korban 4 Anak Dibawah Umur Diamankan Polsek Kandis

Berita Terbaru