liputankepri.com, KARIMUN – Bupati Kerimun Aunur Rafiq menyebutkan, hingga tahun 2018, Pemerintah Kabupaten Karimun telah menyertakan dana sebesar Rp 7 Milyar di Bank Riau Kepri Cabang Karimun. Angka tersebut akan ditingkatkan apabila kondisi keuangan daerah stabil dan adanya silva dari APBD Karimun.
“Lebih kurang tujuh milyar penyertaan modal kita di Bank Riau Kepri, iitupun masih akan terus berkembang. Sehingga untuk tukar deviden setiap tahunnya yang kita dapatkan akan bertambah,” ungkap Rafiq, usai menghadiri acara syukuran HUT ke 52 Bank Riau Kepri, Senin (2/4/2018)
Dia menegaskan, untuk tukar deviden tahun 2017, Pemkab Karimun mendapatkan Rp 1,8 Milyar. Di pastikan apabila kondisi keuangan daerah sudah membaik, penyertaan modal tersebut akan di tambah.
“Mudah-mudahan, dengan kondisi keuangan kita sudah baik, APBD kita mungkin ada silva yang lebih, saham di Bank Riau Kepri bisa kita tambahkan sebagai penyertaan modal kita. Karena dari sisi aturan itu di benarkan, yaitu pendapatan asli daerah adalah dari pendapatan yang sah,” tegas Rafiq
Rafiq berharap, dengan semakin bertambah usia Bank Riau Kepri Cabang Karimun, dapat menjadi mitra pemerintah daerah dan masyarakat Karimun yang lebih baik, dengan meningkatkan pelayanan serta memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan daerah. (sya)