
LIPUTANKEPRI.COM, KARIMUN – Kemeriahan dan kesuksesan pelaksanan memperingati HUT TNI ke-72 di Karimun, baik dari persiapan upacara hingga rangkaian acara pendukung tentunya tidak terlepas dari peran serta Kapolres Karimun, selaku tuan rumah pelaksanaan HUT TNI ke-72 yang dipusatkan di Mapolres Karimun, Kamis (5/10/2017).
Atas dukungan tersebut TNI memberikan penghargan kepada Kapolres Karimun, AKBP Agus Fajaruddin. Penyerahan piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh para petinggi TNI di Karimun, yakni Dandim 0317/TBK, Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa dan Danlanal TBK, Letkol Laut (P) Totok Irianto, usai pelaksanaan upacara.
Selain penyerahan piagam penghargaan, dalam rangkaian acara HUT TNI ke -72 kali ini di meriahkan dengan beberapa acara diantaranya, persembahan sosio drama perjuangan Kapten Mochtar saat melawan tentara Belanda pada tahun 1945 di Durai, persembahan tarian new zapin oleh personil gabungan TNI dan Polri serta pencabutan doorprize dengan hadiah utama dua unit sepeda motor.
Hadir pada pelaksanaan upacara HUT TNI ke 72 kali ini yaitu, Bupati Karimun Aunur Rafiq, Wakil Ketua DPRD Karimun Bakti Lubis serta intansi pemerintah dan vertikal di wilayah Kabupaten Karimun. (cp)








