liputankepri.com, KARIMUN – Bupati Karimun, Aunur Rafiq menegaskan, bahwa selama dirinya menjabat sebagai Bupati, akan selalu melaksanakan program kebersihan di Karimun.

Hal tersebut disampaikan saat acara Peluncuran Armada Pembersihan Sampah Laut, yang ditandai dengan pemakaian life jacket kepada petugas, Kamis (19/10/2017) di Jembatan 1, Coastal Area
Rafiq berharap, dengan diluncurkannya armada pembersihan sampah laut oleh Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Kebersihan Kabupaten Karimun, dapat mendukung program kebersihan yang telah dicanangkan dan dapat mengurangi sampah yang ada di sepanjang pantai Karimun.
“Selama ini masalah kebersihan pantai kita hanya menghimbau kapal-kapal untuk tidak membuang sampah di laut. Namun itu belum cukup, pasalnya masih banyak masyarakat yang tinggal di pesisir membuang sampah ke laut. Dengan adanya armada ini sampah laut di wilayah Karimun diharapkan dapat sedikit teratasi,” kata Rafiq

Rafiq juga mengapresiasi upaya yang dilakukan Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Kebersihan Kabupaten Karimun. Meskipun armada pembersihan sampah laut masih sewa dan belum memenuhi standar, namun sudah dapat dijadikan motivasi untuk segera memiliki armada sendiri.
“Syukur alhamdulillah, saya berterima kasih dan menyambut baik upaya untuk kebersihan laut dapat dilaksanakan, meskipun baru menyewa pompong yang belum standar. Seperti saya sampaikan kepada Kepala Dinas, 2018 kita harus membuat kapal khusus untuk pembersihan sampah laut,” ujarnya.
Armada pembersihan sampah laut untuk saat ini, setiap hari akan membersihkan sampah dari coastal area, pelabuhan hingga ke daerah puakang. Disesuaikan dengan kemampuan petugas kebersihan. (cp)








