Polres Karimun Gelar Proses Screening Mata Pra Operasi Katarak

- Jurnalis

Selasa, 5 November 2019 - 20:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputankepri.com,Karimun – Polres Karimun gelar Screening mata sebagai tahapan pelaksanaan operasi katarak gratis yang akan di laksanakan tanggal (08/11/2019). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Polda Kepri dalam rangka memperingati Hari Pahlawan.

Screening berlangsung di ruangan Rupatama Mapolres Karimun,Selasa (5/11/2019), proses screening dilaksanakan langsung oleh Dokter Kesehatan Polda Kepri dan didampingi langsung oleh Kapolres Karimun serta Perhimpunan Melayu Raya Karimun.

Seperti diberitakan sebelumnya yang disinyalir salah satu media online, Kepala Dokter Kesehatan Polda Kepri, Kombes pol dr. Kris Susilo mengatakan bahwa kegiatan operasi katarak gratis akan di gelar pada tanggal 08-10 November 2019.

“Pelaksanaannya selama tiga hari, tidak dipungut biaya dan terbuka bagi sebanyak-banyaknya masyarakat yang ingin memeriksa mata, katarak,” kata Kris.

Berdasarkan informasi di Karimun dan beberapa daerah peserta yang ingin mengikuti operasi katarak berjumlah 79 ,namun sebelum dilakukannya Operasi pada tanggal yang telah ditetapkan peserta/ pasien harus melewati tahap screening. Dari hasil screening jumlah peserta/pasien yang memenuhi persyaratan untuk operasi menjadi 37 pasien.

Daus selaku ketua perhimpunan Melayu Raya Karimun mengatakan bahwa dirinya beserta dengan seluruh keluarga besar Melayu Raya Karimun mendukung sepenuhnya setiap kegiatan positif.

“Kegiatan ini merupakan program dari Polda Kepri dalam rangka memperingati hari Pahlawan, sebelum dilakukannya Operasi Katarak terlebih dahulu dilakukan screening untuk memastikan mana kategori dan yang non kategori, hasilnya di Karimun ada puluhan juga yang nanti akan diberangkatkan ke Mapolda,” tutur Daus

Daus menambahkan, semoga dengan adanya program seperti ini masyarakat kita lebih antusias untuk memeriksa kesehatan mata ditambah lagi tidak dipungut biaya.

“Ya kita berharap masyarakat mana yang merasa dirinya mengalami gangguan di mata seperti katarak agar tidak sungkan untuk ikut serta dalam pengobatan, jangan takut. Sebab ada laporan dari anggota bahwa ada beberapa orang tua yang mau ikut namun dihantui rasa takut mendengar operasi, tugas kita ya menyampaikan kepada masyarakat bahwa ketakutan mereka tidak seperti apa yang terbayang oleh mereka,” tambah Daus.

Adapun tim Biddokkes Polda Kepri terdiri dari, dr. RR Novita,Briptu Tri Nofrianto, Bripda Putri Wahyuni.

Turut hadir dalam kegiatan Kapolres Karimun AKBP Yos Guntur Y.F.S. SH.SIK.MH.,Kabagsumda Kompol Suhaili,Paurlat Ipda Ali Usman, Kasatreskrim AKP Herie pramono SH,SIK serta Melayu Raya Karimun.**

(ronal)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun
Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan
Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO
Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun
Kejari Karimun Musnahkan Barang Bukti Narkotika hingga Rokok Ilegal
Tim Resmob Polres Karimun Tangkap Pencuri Sepeda Motor di 7 TKP
Bea Cukai Amankan Kurir Bawa Sabu Sebanyak 1.02 Kg di Pelabuhan Internasional Karimun
TNI AL Amankan 6 PMI Ilegal Tujuan Malaysia di Perairan Pulau Pandan Karimun

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:05 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun

Minggu, 4 Januari 2026 - 14:30 WIB

Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan

Selasa, 23 Desember 2025 - 09:12 WIB

Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO

Minggu, 21 Desember 2025 - 13:53 WIB

Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun

Rabu, 10 Desember 2025 - 16:55 WIB

Kejari Karimun Musnahkan Barang Bukti Narkotika hingga Rokok Ilegal

Berita Terbaru