Sekda Karimun Salurkan Bantuan Kepada Korban Puting Beliung

- Jurnalis

Selasa, 31 Mei 2022 - 17:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karimun – Pemerintah Kabupaten Karimun menyalurkan bantuan sosial kepada korban musibah angin puting beliung di Desa Niur Permai, Kecamatan Sugi Besar, Selasa (31/5/2022) pagi.

Bantuan disalurkan secara langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Karimun Drs Muhammad Firmansyah M.Si kepada 13 kepala keluarga yang rumahnya mengalami kerusakan akibat musibah tersebut.

Turut hadir Kejari Karimun Meilinda S.H M.H, Dandim 0317/TBK Letkol Inf Agus Rediyanto SE, Anggota DPRD Karimun Nyimas Novi S.Ikom M.Ikom.

Kemudian Kepala Dinas Sosial Karimun Drs Muhammad Tang MM, Kepala BPBD Karimun Suwedi S.Sos M.Si, Baznas Karimun dan unsur pemerintah Kecamatan Sugi Besar dan Kecamatan Moro.

Sekda Karimun Drs Muhammad Firmansyah M.Si mengatakan, sebanyak 13 rumah mengalami kerusakan akibat terjadinya musibah angin puting beliung pada 28 Mei 2022 kemarin.

Baca Juga :  HUT Pramuka ke-61, Kwartir Cabang Pramuka Berkemah di Pulau Kundur

“Rinciannya 1 rumah mengalami rusak berat, 3 rumah rusak ringan dan 9 rumah rusak ringan,” kata Sekda.

Sekda menyampaikan atas kejadian itu Pemkab Karimun menyalurkan bantuan sosial kepada korban terdampak.

Bantuan yang disalurkan diantaranya dari Dinas Sosial, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karimun, Kejaksaan Negeri Karimun dan Baznas Karimun.

“Bantuan dari Dinas Sosial diantaranya selimut foodware, perlengkapan dapur, matras, kasur, tenda gulung dan pakaian sekolah. Bantuan dari Baznas berupa uang santunan, Kejari Karimun berupa peralatan rumah tangga dan bantuan dari BPDB Karimun berupa paket sembako,” papar Sekda.

Baca Juga :  Sekda Karimun Lantik Pejabat Fungsional

Sekda juga menyampaikan terkait kerusakan rumah warga akan direhab oleh pemerintah daerah bersama warga setempat secara gotong royong.

“Sementara para korban mengungsi dirumah kerabatnya, pemerintah daerah dan warga semampunya akan bergotong royong agar bagaimana korban bisa kembali menetap dirumahnya,” terang Sekda.

Sekda juga menyampaikan keprihatinannya dan memberikan dukungan moril kepada seluruh korban atas musibah terjadi di kedua dusun tersebut.

Dirinya berharap bantuan sosial yang disalurkan dapat meringankan beban para korban.

“Pemerintah turut prihatin atas musibah ini, semoga saudara-saudara kita diberikan ketabahan dan bantuan yang sudah disalurkan ini semoga dapat meringankan mereka,” pungkas Sekda.**

 

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun
Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan
Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun
Kejari Karimun Musnahkan Barang Bukti Narkotika hingga Rokok Ilegal
Tim Resmob Polres Karimun Tangkap Pencuri Sepeda Motor di 7 TKP
Bea Cukai Amankan Kurir Bawa Sabu Sebanyak 1.02 Kg di Pelabuhan Internasional Karimun
TNI AL Amankan 6 PMI Ilegal Tujuan Malaysia di Perairan Pulau Pandan Karimun
Korupsi Dana Hibah KPU Rp1,5 Miliar, Jaksa Tahan 4 Orang Tersangka

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:05 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun

Minggu, 4 Januari 2026 - 14:30 WIB

Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan

Minggu, 21 Desember 2025 - 13:53 WIB

Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun

Rabu, 10 Desember 2025 - 16:55 WIB

Kejari Karimun Musnahkan Barang Bukti Narkotika hingga Rokok Ilegal

Selasa, 2 Desember 2025 - 17:03 WIB

Tim Resmob Polres Karimun Tangkap Pencuri Sepeda Motor di 7 TKP

Berita Terbaru