KUNDUR – TNI AL Tanjung Balai Karimun menggelar seminar wawasan Kebangsaan bersama Ormas serta tokoh nasional dan tokoh masyarakat Kundur bertempat di Aula Islamic Center Tanjung Batu ,Kamis (01/12/2022)
Seminar wawasan Kebangsaan ini juga merupakan program kerja Lanal Tanjung Balai Karimun sekaligus untuk menyambut HUT Armada TNI Angkatan Laut yang jatuh pada Tanggal 05 Desember 2022 akan datang.
Negara Indonesia merupakan negara Kepulauan (Archipelagc state) terbesar di dunia yang memiliki 17499 pulau serta Luas Laut 5,9 juta Kilo meter serta garis pantai dengan panjang 80,791 Kilo Meter terletak di antara dua Benua dan dua Samudra, Maka pentingnya acara seminar Nusantara ini di selenggarakan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar senantiasa cinta tanah air dan bersama menjaga keutuhan NKRI.
Lanal Pasop Tanjungbalai Karimun, Kapten Laut (Pelaut) Hendi Kurniawan mengatakan, kegiatan seminar ini bertujuan guna untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat.
Rakyat Indonesia memiliki kepentingan yang sama terhadap laut yaitu terwujudnya kondisi laut yang aman dan terkendali dalam rangka menjamin integritas wilayah guna menjamin kepentingan nasional.
“Guna mewujudkan kondisi keamanan laut diperlukan adanya upaya kedaulatan dan penegak Hukum, pelanggaran Hukum tersebut meliputi perampokan, pembajakan, penyelundupan manusia, berang ilegal fishing, pencemaran laut, eksplorasi,dan eksploitasi sumber daya alam secara ilegal,” ucapnya.
Dikatakannya lagi, pentingnya pengetahuan kebangsaan bela negara dan tanah air ini guna untuk menambah wawasan pengetahuan terhadap seluruh masyarakat itu sendiri.
“Harapan kami semoga aparat dan masyarakat menjadi semakin solid dalam mempertahankan Negara dan Ideologi Pancasila dan mengantisipasi adanya gangguan dan ancaman dari luar,” pungkasnya.**