Pedagang Lantai Dua Pasar Puan Maimun Dipindahkan ke Blok C

- Jurnalis

Rabu, 25 Mei 2022 - 20:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karimun – Bupati Karimun Dr H Aunur Rafiq S.Sos M.Si melakukan audiensi dengan perwakilan pedagang lantai dua Pasar Puan Maimun di Rumah Dinas Bupati Karimun, Rabu (25/05/2022).

Dalam audiensi ini, Bupati Karimun didampingi oleh Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas PUPR, Kepala Dinas DPMPTSP dan Dirut Perumda Bumi Berazam Jaya.

Audiensi ini dilakukan karena pedagang lantai dua sebelumnya menolak untuk dipindahkan kebawah atau tepatnya di blok C yang sudah dibangun oleh pemerintah daerah dengan biaya sebesar Rp 4,9 miliar dari APBD tahun 2021.

Pedagang menolak dipindahkan karena mengeluhkan ukuran meja atau lapak di blok C yang lebih kecil dari lantai dua.

Audiensi yang berlangsung hangat ini diawali dengan penyampaian dari perwakilan pedagang lantai dua Pasar Puan Maimun.

Hingga akhirnya audiensi antara pemerintah daerah dengan para pedagang lantai dua Pasar Puan Maimun menemui titik temu.

Baca Juga :  Kasus Covid-19 Meningkat Tajam di Karimun

Bupati Karimun memastikan para pedagang lantai dua telah menyetujui untuk direlokasi atau dipindahkan ke blok C melalui audiensi tersebut.

Para pedagang menyetujui pemindahan ini setelah Bupati Karimun mengambil kebijakan untuk memberikan dua lapak sekaligus kepada tiap pedagang.

“Pedagang lantai dua yang akan dipindahkan kita berikan dua lapak sekaligus, kebijakan ini diambil untuk menyelesaikan permasalahan ukuran lapak yang sebelumnya dikeluhkan lebih kecil oleh pedagang,” kata Bupati.

Kemudian, bagi pedagang kios di lantai dua pemerintah daerah juga memutuskan untuk membangun sebuah kios yang dikerjasamakan dengan sistem BOT antara salah satu pedagang dengan pihak Perumda Bumi Berazam Jaya .

Lalu, pedagang pasar sore dan pasar buah yang berada di luar Pasar Puan Maimun yang semula juga akan direlokasi ke Blok C ditunda sementara waktu.

Baca Juga :  Kelompok Tani Sepakat Desa Kundur Panen 3,5 Ton Ikan Lele

“Pedagang pasar sore dan buah kita tetap ijinkan dulu berjualan di luar pasar, tahun depan akan kita bangun blok baru bagi mereka sesuai kemampuan keuangan daerah,” terang Bupati.

Bupati kemudian menginstruksikan Perumda Bumi Berazam Jaya selaku pengelola pasar untuk segera melakukan pemindahan dan pengambilan nomor undian lapak pedagang.

Bupati menargetkan para pedagang sudah mulai berjualan di blok C Pasar Puan Maimun pada pertengahan Juni 2022.

Anton salah seorang perwakilan pedagang lantai dua Pasar Puan Maimun menyampaikan terima kasih atas kebijakan Bupati Karimun.

Seluruh pedagang lantai dua memastikan menyetujui untuk dipindahkan ke blok C Pasar Puan Maimun.

“Kami mengucapkan terima kasih dan sangat puas atas hasil pertemuan dengan bapak Bupati Karimun hari ini karena memang penyelesaian ukuran lapak pedagang ini sudah lama kami nantikan,” pungkas Anton.

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun
Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan
Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun
Kejari Karimun Musnahkan Barang Bukti Narkotika hingga Rokok Ilegal
Tim Resmob Polres Karimun Tangkap Pencuri Sepeda Motor di 7 TKP
Bea Cukai Amankan Kurir Bawa Sabu Sebanyak 1.02 Kg di Pelabuhan Internasional Karimun
TNI AL Amankan 6 PMI Ilegal Tujuan Malaysia di Perairan Pulau Pandan Karimun
Korupsi Dana Hibah KPU Rp1,5 Miliar, Jaksa Tahan 4 Orang Tersangka

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:05 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Karimun Silaturahmi Dengan Danlanal Karimun

Minggu, 4 Januari 2026 - 14:30 WIB

Penataan Parkir di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun Semrawut, Terkesan Dipaksakan

Minggu, 21 Desember 2025 - 13:53 WIB

Kapolri Mutasi Sejumlah PJU Polda Kepri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Karimun

Rabu, 10 Desember 2025 - 16:55 WIB

Kejari Karimun Musnahkan Barang Bukti Narkotika hingga Rokok Ilegal

Selasa, 2 Desember 2025 - 17:03 WIB

Tim Resmob Polres Karimun Tangkap Pencuri Sepeda Motor di 7 TKP

Berita Terbaru