Pelaku Pembunuhan Nurul Komariah Di Selatpanjang Berhasil Dibekuk

- Jurnalis

Senin, 2 April 2018 - 14:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekanbaru,Liputankepri.com,Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Riau meringkus pembunuh Nurul Komariah, wanita yang jasadnya ditemukan di rawa-rawa Jalan Tanjung Harapan, Kelurahan Selatpanjang Kota Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti – Riau pada 25 Maret 2018 lalu.

Pelaku berinisial RM alias Man berhasil dibekuk di Jalan Ekor Kuning/Semut Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Penangkapan tersebut melibatkan anggota Direktorat Reskrimum Polda Riau serta Satuan Reserse Kriminal Polres Kepulauan Meranti, pada Minggu (1/4/2018) sore lalu.

Man yang berusia 40 tahun ini berhasil ditangkap, setelah polisi melakukan penyelidikan selama sepekan lamanya, dengan merangkum keterangan saksi-saksi. Penangkapan tersebut dibenarkan Kapolda Riau Irjen Nandang melalui Direktur Reskrimum Kombes Hadi Poerwanto, Senin (2/4/2018) siang.

Kombes Hadi yang berbincang dengan GoRiau.commelanjutkan, Man diduga melakukan pembunuhan seorang diri. Meski demikian, aparat berwajib masih akan melakukan penyidikan, apakah ada orang lain yang terlibat. Rencananya, pelaku diterangkan dari Jakarta menuju Pekanbaru sore ini, menggunakan pesawat komersil.

Pada jasad wanita berusia 30 tahun ini ditemukan belasan bekas luka dan memar, terutama di bagian wajahnya. Menurut data kepolisian, luka itu terdapat di kepala belakang, kepala atas, dahi, lebam pada mata kiri dan kanan serta dada.

Pada punggungnya juga ditemukan luka lecet. Sampai sekarang, kepolisian setempat belum menyimpulkan, apa penyebab tewasnya Nurul Komariah, yang tercatat sebagai warga Kecamatan Pulau Merbau tersebut.

Inilah yang membuat polisi melakukan penyelidikan, atas dugaan pembunuhan. Penangkapan terhadap Man juga melibatkan (Dibackup, red) oleh Tim DF Polda Jawa Barat. ***

Sumber : Goriau.com

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan
Polsek Kampar Kiri Hilir Sikat Pengedar Shabu di Simalinyang, Amankan 7,74 Gram Sabu
Pelaku Pencurian Terekam CCTV di Air Tiris. Kapolsek: Tidak Ada Kejahatan Luput Dari Kami
Polsek Kampar Ringkus Pencuri Toko Bangunan, Kapolsek: Tindak Tegas Pelaku Kejahatan
Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO
Satreskrim Polres Kampar Sikat Komplotan Pencurian Indomaret & BRI, Kerugian Ratusan Juta
Bea Cukai Tembilahan Musnahkan Barang Ilegal Senilai Rp8,3 Miliar
APBD Kepulauan Meranti 2026 Disahkan Rp 1,162 Triliun

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:50 WIB

Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:38 WIB

Polsek Kampar Kiri Hilir Sikat Pengedar Shabu di Simalinyang, Amankan 7,74 Gram Sabu

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:33 WIB

Pelaku Pencurian Terekam CCTV di Air Tiris. Kapolsek: Tidak Ada Kejahatan Luput Dari Kami

Minggu, 4 Januari 2026 - 10:16 WIB

Polsek Kampar Ringkus Pencuri Toko Bangunan, Kapolsek: Tindak Tegas Pelaku Kejahatan

Selasa, 23 Desember 2025 - 09:12 WIB

Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO

Berita Terbaru