Polisi Siak Berhasil Bekuk Satu Warga Saat Transaksi Narkoba

- Jurnalis

Selasa, 17 Oktober 2017 - 07:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputankepri.com,SIAK— Remaja, WIS (24 tahun), buruh di Perawang, Kabupaten Siak, mengisi sisa hari-harinya di balik jeruji besi. Pasalnya, tersangka dibekuk saat hendak transaksi Narkoba, Selasa (16/10/2017), sekira pukul 18.00 WIB, di Jalan Raya Perawang-Siak, Km 58, Desa Dayun, Kecamatan Dayun.

Selain tersangka, kata Kapolres Siak, AKBP Barliansyah SIK, pihaknya juga mengamankan sejumlah barang bukti.

Dikatakan Barliansyah Lagi, Riancian barang bukti tersebut,

satu paket sedang diduga narkotika jenis sabu dengan berat kotor 0,35 gram, satu paket kecil diduga narkotika jenis sabu dengan berat kotor 0,2 gram. ucap dia. 

“tiga plastik bening pembungkus sabu, satu unit sepeda motor Merk Yamaha MX warna biru BM 4982 BR, satu unit handphone Merk Nokia warna hitam, dan satu kotak permen mentos, “ungkap Kapolres. 

Drama penangkapan tersangka Narkoba ini berawal adanya informasi yang diperoleh Tim Opsnal Satres Narkoba, bahwa tersangka pelaku sering melakukan transaksi Narkotika di seputaran pasar 55.
Berkat informasi itu, tim yang dipimpin Kanit II, Bripka R Tanjung beserta Tim Opsnal melakukan lidik di sekitar TKP.

Benar saja, saat itu tim melihat tersangka sedang menunggu seseorang. Tak mau buruannya lepas, Tim opsnal Narkoba langsung mengamankan WIS.

Hasil pemeriksaan sementara polisi, tersangka mengakui bahwa dia sedang menunggu pembeli Narkotika jenis sabu.

“Narkotika jenis sabu tersebut disembunyikan tersangka dalam kotak permen merk Mentos yang diletakkan di samping tempat tersangka berdiri,” kata Barliansyah

Tak hanya itu, tersangka juga mengaku bahwa barang jahanam ini diperolehnya dari teman berinisial Is.

“Kita terus melakukan pengembangan kasus ini, apalagi sesuai pengakuan tersangka dia memperoleh Narkoba tersebut dari Is yang tinggal di Pekanbaru,” kata Barliansyah seraya mengatakan saat ini WIS diamankan ke Polres Siak. (LK1)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan
Polsek Kampar Kiri Hilir Sikat Pengedar Shabu di Simalinyang, Amankan 7,74 Gram Sabu
Pelaku Pencurian Terekam CCTV di Air Tiris. Kapolsek: Tidak Ada Kejahatan Luput Dari Kami
Polsek Kampar Ringkus Pencuri Toko Bangunan, Kapolsek: Tindak Tegas Pelaku Kejahatan
Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO
Satreskrim Polres Kampar Sikat Komplotan Pencurian Indomaret & BRI, Kerugian Ratusan Juta
Bea Cukai Tembilahan Musnahkan Barang Ilegal Senilai Rp8,3 Miliar
APBD Kepulauan Meranti 2026 Disahkan Rp 1,162 Triliun

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:50 WIB

Penggerebekan di Hotel Bengkalis Bongkar Dugaan Pesta Narkoba, Oknum Polisi Ikut Diamankan

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:38 WIB

Polsek Kampar Kiri Hilir Sikat Pengedar Shabu di Simalinyang, Amankan 7,74 Gram Sabu

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:33 WIB

Pelaku Pencurian Terekam CCTV di Air Tiris. Kapolsek: Tidak Ada Kejahatan Luput Dari Kami

Minggu, 4 Januari 2026 - 10:16 WIB

Polsek Kampar Ringkus Pencuri Toko Bangunan, Kapolsek: Tindak Tegas Pelaku Kejahatan

Selasa, 23 Desember 2025 - 09:12 WIB

Satresnarkoba Polres Karimun Musnahkan 1,3 Kg Sabu, Satu Orang DPO

Berita Terbaru