liputankepri.com, KARIMUN – Satu pejabat utama dan 4 perwira di jajaran kepolisian resort Karimun (Polres Karimun), melaksanakan serah terima jabatan (sertijab) di Rupatama Polres Karimun, Senin (20/3/2018).
Upacara sertijab dipimpin langsung Kapolres Karimun AKBP Agus Fajaruddin, juga dihadiri oleh pejabat dan perwira serta bhayangkari di jajaran Polres Karimun.
Diawali dengan sertijab pejabat utama Polres Karimun yakni Wakapolres Karimun, dari Kompol I Gde Ngurah Jhoni Mahardika, yang akan bertugas sebagai Wakapolres Tanjungpinang kepada Kompol Agung Gima Sunarya.
Dilanjutkan sertijab Kapolsek Balai dari Kompol Jhon Henry Rakuta Sitepu yang akan bertugas sebagai Kanit 2 Subdit 4 Ditreskrimsus Polda Kepri kepada AKP Yanuar Rizal Ardianto.
Kabag OPS Polres Karimun dari Kompol Isa Imam Syahroni yang akan menjabat sebagai Kasat Intelkam Polresta Barelang kepada Kompol Mukharom yang sebelumnya menjabat Kabag Ops Polres Lingga.
Kemudian Kasat Narkoba AKP Nendra Madya Tias akan bertugas sebagai Kaurdumas Subbagdumasan Itwasda Polda Kepri digantikan AKP Rayendra Arga Prayana.
Sementara Kasat Intelkam Polres Karimun akan dijabat oleh AKP I Made Putra, yang sebelumnya di jabat oleh AKP Andi Amin yang kini bertugas di Mabes Polri (red)