PT Timah Berperan Aktif dalam Meningkatkan Kesejahteraan Penyandang Disabilitas

- Jurnalis

Rabu, 12 Februari 2025 - 08:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PANGKALPINANG — PT Timah Tbk terus berkomitmen untuk mendukung program pendidikan inklusif. Melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan, PT Timah melaksanakan inisiatif program pendidikan, ekonomi dan pemberdayaan bagi para penyandang disabilitas.

Anggota holding Industri pertambangan MIND ID ini memiliki sejumlah program yang mendukung pendidikan bagi para penyandang Disabilitas. Diantaranya program timah mengajar, mendukung pendidikan di Yayasan YPAC Pangkalpinang, melaksanakan program sekolah entrepreneur difabel di SLB Negeri Mentok.

Melalui program timah mengajar, PT Timah memberikan pelatihan bagi para guru dan orang tua dalam mendidik anak berkebutuhan khusus.
Sebanyak 175 guru anak berkebutuhan khusus, dan 269 orang tua dari anak berkebutuhan khusus telah mengikuti program Timah Mengajar di tahun 2024.

Baca Juga :  Alumni Program Pemali Boarding School PT Timah Berbagi Kisah Inspiratif

Untuk meningkatkan keahlian dan keterampilan serta pengembangan ekonomi penyandang disabilitas PT Timah melaksanakan porgram Sekolah Difabel Entrepeneur PT Timah berkolaborasi dengan SLB Negeri Mentok, Bangka Barat.

Melalui program ini, para pelajar SLB Mentok dilatih untuk membatik dan membuat jus minuman yang dibimbing oleh guru dan tenaga profesional di sekolah mereka.

Dengan inisiatif program pemberdayaan dan dukungan pendidikan bagi para penyandang disabilitas, PT Timah berharap dapat menciptakan ekosistem pendidikan yang lebih inklusif dan setara bagi semua anak, termasuk penyandang disabilitas.

Dalam melaksanakan program-program bagi para penyandang disabilitas, PT Timah Tbk berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah, komunitas dan instansi pendidikan. Dengan kolaborasi ini diharapkan dapat menciptakan ekosistem pendidikan yang lebih inklusif dan setara bagi semua anak, termasuk penyandang disabilitas.

Baca Juga :  Reses di Desa Penyasawan, Anggota DPRD Riau Hj. Adrias: Saya Upayakan Seluruh Usulan Terealisasi

Departement Head Corporate Communication PT Timah Anggi Siahaan mengatakan, PT Timah menngambil peran untuk membantu para penyandang disabilitas untuk mendapatkan akses pendidikan.

“Dukungan PT Timah Industri terhadap penyandang disabilitas bukan hanya sekadar program tanggung jawab sosial perusahaan, tetapi juga bagian dari komitmen jangka panjang dalam menciptakan lingkungan yang lebih inklusif,” katanya.

Selain memberikan dukungan dalam sektor pendidikan, PT Timah juga memberikan bantuan bagi para penyandang disabilitas seperti kursi roda dan lainnya. (*)

Follow WhatsApp Channel www.liputankepri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dukung Prestasi Atlet Pencak Silat Bangka Barat, PT Timah Berikan Tempat Latihan
Kapolres Siak Hadiri Giat Penanaman Jagung di PT. TKWL Afdeling IV Kampung Buantan Besar, Mendukung Program KPN
DPRD Kepulauan Meranti Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Perdana Bupati dan Wakil Bupati 2025-2030
Kapolsek Tualang Berbagi Takjil di Bulan Ramadan
Pelaku Cabul, Korban 4 Anak Dibawah Umur Diamankan Polsek Kandis
Lewat Cooling System Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Kamtibmas
Satgas Pangan Polda Riau Bersama Pemprov Cek Ketersediaan Stok Bahan Pokok Jelang Ramadhan 1446 H
Bhabinkamtibmas Kampung Pinang Sebatang Barat Dampingi Panen Jagung di Mandi Angin
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:50 WIB

Dukung Prestasi Atlet Pencak Silat Bangka Barat, PT Timah Berikan Tempat Latihan

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:28 WIB

Kapolres Siak Hadiri Giat Penanaman Jagung di PT. TKWL Afdeling IV Kampung Buantan Besar, Mendukung Program KPN

Jumat, 7 Maret 2025 - 10:13 WIB

DPRD Kepulauan Meranti Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Perdana Bupati dan Wakil Bupati 2025-2030

Rabu, 5 Maret 2025 - 05:28 WIB

Kapolsek Tualang Berbagi Takjil di Bulan Ramadan

Rabu, 5 Maret 2025 - 04:59 WIB

Pelaku Cabul, Korban 4 Anak Dibawah Umur Diamankan Polsek Kandis

Berita Terbaru